Arashnews.com -Gianyar – Samplangan, Senin (21/4/2025) Komandan Kodim 1616/Gianyar, Letkol Cpn I Gede Winarsa, S.H., M.Han., meninjau langsung progres karya bakti rehabilitasi Panti Asuhan Yappenatim yang berlokasi di Samplangan, Gianyar. Proyek yang dilaksanakan dalam rangka lomba rehab panti asuhan tingkat Korem ini telah menunjukkan hasil yang sangat baik dan hampir rampung sepenuhnya.
Kegiatan peninjauan ini turut dihadiri oleh Pasiter Kodim 1616/Gianyar Kapten Inf Cokorda Agung S. Agustina, Pasi Opsdim Kapten Inf I Wayan Sudarmika, Danramil Gianyar Lettu Inf Bambang Sutikno, Babinsa Samplangan Serka I Komang Yudiartana, serta personel tukang dari Kodim 1616/Gianyar, Kodim 1626/Bangli, Kodim 1619/Tabanan, Kodim 1610/Klungkung, dan Kodim 1623/Karangasem.
Berbagai pekerjaan rehab telah menunjukkan progres signifikan, di antaranya finishing plafon ruang tidur putri dan teras, penataan area bermain dan ruang belajar, pemeliharaan taman, pengecatan tembok dapur, serta pemasangan kaligrafi di Mushola. Pekerjaan tambahan seperti pembuatan fasilitas kebersihan, penataan karpet, dan finishing lapangan olahraga juga telah dilaksanakan dengan baik.
Adapun persentase capaian sasaran rehab hingga hari ini diantaranya untuk Rehab ruang tidur, ruang bermain, ruang belajar, taman, fasilitas olahraga, fasilitas kebersihan, alat tulis, perbaikan dapur, teras kanopi, tempat jemuran, ayunan, dan Mushola telah mencapai 100%.
Sedangkan untuk perehaban gudang mencapai: 98% (menunggu pemasangan kaca jendela dan finishing), Alat dapur: 50% (masih dalam proses pemesanan) dan Plester atas dapur: 75% (lanjutan plester, mengaci, dan pengecatan).