Serda Abdul Hafid Babinsa Naru Barat Dampingi Petani Saat Panen Padi



Arashnews.com BIMA, 8 April 2025 – Dalam rangka mendukung ketahanan pangan di wilayah, Babinsa Desa Naru Barat, Serda Abdul Hafid, anggota Koramil 1608-03/Sape, melaksanakan pendampingan panen padi di lahan milik anggota kelompok tani Mangge Karombo, Desa Naru Barat, Kecamatan Sape, Selasa (8/4/2025) pukul 10.22 Wita.


Panen yang berlangsung di atas lahan seluas 1 hektar ini merupakan bagian dari upaya kolaboratif antara TNI dan masyarakat petani dalam meningkatkan produktivitas pertanian. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani bertujuan memberikan semangat dan memastikan proses panen berjalan lancar dan aman.


Pendampingan ini juga mencerminkan komitmen TNI, khususnya jajaran Kodim 1608/Bima, dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. Diharapkan, kegiatan seperti ini terus berlanjut sebagai bentuk sinergi nyata antara TNI dan petani dalam meningkatkan hasil pertanian serta kesejahteraan masyarakat desa.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Ad Placement

Ad Placement