Sambut Paskah 2025, Babinsa Bersama Pelajar Sekolah Bersihkan Lingkungan Gereja



Arashnews.com  KODIM 1605/BELU, Babinsa Desa Litamali Koramil 1605-05/Kobalima Sertu Maximus Nahak bersama Siswa Siswi SMPN 1 Kobalima melaksanakan kegiatan gotong royong kerja bakti pembersihan lingkungan Gereja St. Laurensius Wemasa, Desa Litamali, Kecamatan Kobalima, Kabupaten Malaka, Senin (14/4/2025).


Kegiatan kerja bakti gotong royong pembersihan disekitar lingkungan Gereja ini dalam rangka persiapan menjelang Hari Raya Paskah 2025.


Sasaran dalam kegiatan kerja bakti yang dilaksanakan secara bergotong royong ini dengan menyasar area luar lingkungan Gereja dari sampah-sampah daun kering dan juga dilakukan pemotongan dan pemangkasan dahan Pohon yang dapat mengganggu Keselamatan dan keamanan umat pada saat misa Paskah.


Babinsa Sertu Maximus Nahak mengatakan, kegiatan bersih-bersih Gereja yang dilakukan menjelang Paskah ini adalah untuk meningkatkan solidaritas rasa kebersamaan antara Babinsa dengan masyarakat khususnya para siswa dalam memberikan edukasi peduli kesehatan lingkungan di wilayah Desa binaan.


"Kerja bakti persiapan Paskah tidak hanya mempersiapkan gereja secara fisik tetapi turut serta membangun kebersamaan yang kuat dan bersatu. Melalui kerja bakti ini, terjalinlah ikatan kebersamaan dan rasa tanggung jawab yang kuat TNI dan masyarakat" ucap Babinsa.


Selain itu Ia mengatakan salah satu faktor pendukung suatu kegiatan keagamaan dapat berjalan lancar adalah kebersihan dari tempat ibadahnya. Sehingga diharapkan dengan lingkungan Gereja yang bersih maka para umat tentu merasa lebih nyaman dan fokus dalam mengikuti kegiatan keagamaan selama rangkaian kegiatan perayaan Paskah berlangsung.


"Semoga Paskah kali ini menjadi lebih bermakna lagi bagi kita semua, saling menghormati dan menghargai satu dengan lain untuk menciptakan toleransi umat beragama yang semakin kuat di wilayah kita ini" pungkasnya.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Ad Placement

Ad Placement