Pos Pengamanan Idul Fitri 2025 Simpang Empat Masbagik Gelar Apel dan Pengaturan Lalu Lintas



Arashnews.com  Lombok Timur – Pos Pengamanan (Pospam) Idul Fitri 2025 di Simpang Empat Masbagik, Desa Masbagik Selatan, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur, menggelar pengecekan personel pada Rabu (02/04/2025). 


Kegiatan ini dipimpin oleh Perwira Pospam, IPDA M. Azhary, guna memastikan kesiapan seluruh petugas dalam menjalankan tugas pengamanan.


Pospam Simpang Empat Masbagik melibatkan total 32 personel dari berbagai instansi, termasuk anggota Koramil 1615-05/Masbagik, yang bertugas bersama 2 anggota Kodim 1615/Lotim, 20 anggota Polres Lombok Timur, 4 personel Dinas Perhubungan, 4 anggota Satpol PP, serta 2 tenaga kesehatan dari Dinas Kesehatan. Dengan cuaca cerah, situasi di sekitar lokasi terpantau aman dan kondusif tanpa adanya kejadian menonjol.


Pada malam hari, tim gabungan melaksanakan apel yang dipimpin oleh IPDA M. Azhary. Apel ini bertujuan untuk mengevaluasi kesiapan petugas dalam mengamankan arus lalu lintas dan kegiatan masyarakat menjelang puncak perayaan Idul Fitri. Selain itu, anggota Koramil 1615-05/Masbagik turut memberikan imbauan kepada masyarakat, terutama pengendara yang hendak mudik, agar selalu berhati-hati di jalan, mematuhi aturan lalu lintas, dan memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima sebelum melakukan perjalanan jauh.


Selain apel dan himbauan, petugas juga aktif melakukan pengaturan lalu lintas di depan Masjid Jami Al-Akbar Masbagik untuk memastikan kelancaran arus kendaraan dan kenyamanan bagi masyarakat yang beribadah serta melakukan perjalanan mudik. Kegiatan pengamanan ini akan terus dilakukan hingga puncak arus mudik dan arus balik guna menjaga keamanan dan kenyamanan seluruh pengguna jalan.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama