Polsek Tabanan Laksanakan Perawatan Pekarangan Pangan Bergizi



Arashnews.com Polres Tabanan - Polsek Tabanan. Sabtu 12 April 2025 Polsek Tabanan melaksanakan perawatan Pekarangan Pangan Bergizi (P2B) di lingkungan kantor Polsek Tabanan. Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan ketersediaan pangan bergizi dan mendukung program pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan, kegiatan ini langsung di pimpin oleh Kapolsek Tabanan Kompol I Gusti Putu Dharmanatha. S.H.,M.H., pukul 08.00 wita Sabtu 11/4/2025.


Seijin Kapolres Tabanan AKBP Chandra C. Kesuma, S. I. K., M.H., Kapolsek Tabanan Kompol I Gusti Putu Dharmanatha. S.H., M.H., menyampaikan bahwa," Perawatan P2B ini dilakukan untuk memastikan bahwa tanaman pangan bergizi dapat tumbuh dengan baik dan menghasilkan produksi yang optimal. "Kami ingin memastikan bahwa tanaman pangan bergizi dapat tumbuh dengan baik dan menghasilkan produksi yang optimal," ujar Kapolsek Tabanan.


Dalam kegiatan ini, personel Polsek Tabanan melakukan perawatan tanaman pangan bergizi, seperti pembersih tanaman liar, pemupukan, dan penyiraman tanaman, dengan perawatan P2B ini, diharapkan Polsek Tabanan dapat menjadi contoh bagi masyarakat dalam meningkatkan ketersediaan pangan bergizi dan mendukung program pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan. Imbuh Kapolsek Tabanan 


(Humas Polsek Tabanan)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Ad Placement

Ad Placement