Polsek Kerambitan Amankan Persembahyangan Kamis Putih Umat Kristiani.



Polres Tabanan-Polsek Kerambitan, Jumat 18 April 2025. Polsek Kerambitan gelar personil pengamanan kegiatan persembahyangan Kamis Putih di Pos Pembinaan Iman GKPB Suluh Kasih Tibubiu. Kegiatan persembahyangan ini merupakan rangkaian Persembahyangan Hari Paskah 2025.


Kegiatan pengamanan dilaksanakan pada hari Kamis 17 April 2025 mulai pukul 18.00 s/d 19.30 Wita. Ibadah Kamis Putih dipimpin Pendeta I Wayan Mariasa, S.Si, Teol. Yang diikuti jemaat 80 orang, Adapun tema Ibadah " Menjadi Gereja Pembawa Damai , Sub tema : Dengan Semangat Kebangkitan Kristus, Marilah Kita Berbuat Kasih Yang Mendamaikan "

Selama kegiatan persembahyangan Kamis Putih dapat berjalan dengan lancar dan aman tanpa hambatan. 


Seijin Kapolres Tabanan AKBP Chandra C.Kesuma,S.I.K., M.H., Kapolsek Kerambitan AKP I Putu Budiawan mengungkapkan bahwa Pengamanan persembahyangan Kamis Putih merupakan rangkaian dari pengamanan Hari Raya Paskah. Pengamanan Hari Raya Paskah di daerah hukum Polsek Kerambitan dilaksanakan di satu tempat yaitu Pos Pembinaan Iman GKPB Suluh Kasih Tibubiu. 

"Kita telah membuat Rencana Pengamanan dan Ploting personil pengamanan pada setiap rangkaian Perayaan Hari Paskah agar perayaan Paskah dapat berjalan dengan aman dan lancar serta situasi tetap kondusif. " Imbuh Kapolsek Putu Budiawan. 


(Humas Polsek Kerambitan)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama