Personil Polsek Pupuan tetap berupaya menjaga situasi kamtibmas di tengah perayaan hari raya Galungan

 


Arashnews.com -Polres Tabanan -Polsek Pupuan Rabu 23 April 2025 pukul 14.00 s/d 15.45 WITA Meski berada di tengah suasana perayaan Hari Raya Galungan, personil Polsek Pupuan tetap melaksanakan patroli untuk menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukumnya. Kegiatan patroli ini dilaksanakan oleh piket fungsi pada hari ini dengan personil yang terdiri dari , IPDA Putu Wiramaja selaku Pawas,AIPTU Nyoman Kariaba, dan BRIPDA I Made Nata Dwi Putra,

Patroli menyasar sejumlah titik strategis yang dianggap memiliki potensi kerawanan.


Adapun target pelaksanaan patroli mencakup Wihara Dharma Giri, area pertokoan di Desa Pupuan, serta SPBU Bangsing. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat yang sedang merayakan Hari Raya Galungan, mencegah terjadinya gangguan kamtibmas, serta memastikan tidak adanya potensi kejahatan maupun aktivitas mencurigakan di lokasi-lokasi vital tersebut.


Seijin Kapolres Tabanan AKBP Chandra C. Kesuma.S.I.K.,M.H, melalui Kapolsek Pupuan AKP I Wayan Sudiarba yang di laksanakan oleh piket fungsi hari ini dipimpin oleh IPDA Putu Wiramaja menyampaikan bahwa dengan giat patroli yang dilaksanakan secara rutin dan berkesinambungan, diharapkan mampu menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polsek Pupuan. Polsek Pupuan sendiri berkomitmen untuk selalu hadir di tengah masyarakat sebagai bentuk pelayanan dan perlindungan, terlebih di saat-saat penting seperti perayaan hari besar keagamaan.


Seluruh rangkaian kegiatan patroli berlangsung dengan aman dan lancar. Tidak ditemukan adanya tindakan kriminal maupun gangguan kamtibmas selama kegiatan berlangsung. Masyarakat pun tampak antusias menyambut kehadiran personil kepolisian, serta merasa lebih tenang dan aman berkat adanya patroli yang dilakukan oleh Polsek Pupuan.


Humas Polsek Pupuan

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama