Arashnews.com Polres Tabanan -Polsek Pupuan Jumat 18 April 2025 pukul 11.00 sd 12.30 WITA Kegiatan pengamanan Ibadah Jumat Agung dalam rangka Hari Raya Paskah dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Karya Sari, AIPTU Nyoman Ardika. Pengamanan ini merupakan bagian dari upaya menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif selama umat Kristiani menjalankan ibadah suci.
Kegiatan pengamanan berlangsung di Gereja Kristen Advent (GKA) Zion Karyasari yang berlokasi di Banjar Dinas Karyasari, Desa Karyasari, Kecamatan Pupuan. Pengamanan dilakukan dengan tujuan memberikan rasa aman dan nyaman kepada jemaat yang melaksanakan ibadah, serta mencegah potensi gangguan keamanan selama kegiatan berlangsung.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP Chandra C. Kesuma.S.I.K.,M.H, melalui Kapolsek Pupuan AKP I Wayan Sudiarba yang di Wakili Oleh Bhabinkamtibmas Desa Karya Sari, AIPTU Nyoman Ardika diharapkan dengan adanya giat pengamanan Hari Raya Paskah, masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk dan penuh kedamaian. Polsek Pupuan berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat dalam setiap kegiatan keagamaan sebagai bentuk pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat.
Seluruh rangkaian kegiatan pengamanan berjalan dengan aman dan lancar, serta tidak ditemukan adanya tindak kriminal selama pelaksanaan ibadah. Jemaat pun antusias menyambut kehadiran aparat kepolisian dan merasa lebih tenang serta terlindungi dengan adanya pengamanan yang dilakukan pada giat ibadah Jumat Agung (Paskah) tersebut.
Humas Polsek Pupuan