Pasiter Kapten Inf Cokorda Agung Semadi Koordinir Karya Bakti Rehab Panti Asuhan Yappenatim




Arashnews.com -Gianyar – Samplangan, Pasiter Kodim 1616/Gianyar, Kapten Inf Cokorda Agung S. Agustina, memimpin langsung pelaksanaan kegiatan karya bakti rehab Panti Asuhan Yappenatim. Kegiatan ini merupakan bagian dari persiapan dalam rangka lomba rehab panti asuhan tingkat Korem yang digelar oleh Korem 163/WSA. yang berlokasi di Kelurahan Samplangan Kecamatan, Kabupaten Gianyar. Minggu (20/4/2025). 


Didampingi oleh Babinsa Kelurahan Samplangan, kegiatan berlangsung dengan semangat kebersamaan dan gotong royong. Karya bakti tersebut turut diawasi oleh Kasiter Kasrem 163/WSA Kolonel Czi Eko Supri Setiawan, S.Sos., M.Han., serta melibatkan personel tukang dari beberapa satuan, yakni Kodim 1616/Gianyar, Kodim 1626/Bangli, Kodim 1619/Tabanan, dan Kodim 1610/Klungkung.


Beberapa sasaran pokok dan tambahan dalam rehab panti telah berhasil dituntaskan dengan progres signifikan. Di antaranya, sasaran pokok seperti rehab ruang tidur, ruang bermain, dan ruang belajar telah rampung 100%. Begitu pula dengan pembuatan taman, fasilitas kebersihan, serta pemberian alat tulis. Sementara itu, fasilitas olahraga hampir selesai dengan progres 99%, dan bantuan alat dapur masih dalam proses pemesanan sebesar 50%.


Untuk sasaran tambahan, seperti perbaikan dapur, pembuatan teras kanopi, tempat jemuran, ayunan, dan perbaikan mushola, sebagian besar juga telah mencapai 100%. Hanya beberapa pekerjaan seperti rehab gudang dan plester atas dapur yang masih dalam tahap penyelesaian.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama