![]() |
Gianyar - Tampaksiring, Koramil 1616-03/Tampaksiring menggelar acara syukuran dalam rangka Upacara Mecaru, Melaspas, dan Mendem Pedagingan di Pura Padmasana Makoramil 1616-03/Tampaksiring, yang berlokasi di Jln. Ir. Soekarno, Banjar Bukit, Desa/Kecamatan Tampaksiring, Kabupaten Gianyar, pada Kamis (3/4/2025).
Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat dan tokoh masyarakat, di antaranya Dandim 1616/Gianyar Letkol Cpn I Gede Winarsa, S.H., M.Han., Anggota DPRD Kabupaten Gianyar Dapil Tampaksiring Ida Bagus Suryawan, Kasdim Gianyar Mayor Arh Pande Made Sudarta, Camat Tampaksiring I Wayan Eka Mulia Adi Putra, S.STP., M.Si., Kapolsek Tampaksiring AKP Anak Agung Gede Alit Sudarma, S.H., M.H., serta sejumlah pejabat lainnya. Total tamu undangan yang hadir mencapai sekitar 70 orang.
Dalam sambutannya, Danramil Tampaksiring Kapten Cba I Wayan Wiranata mengungkapkan rasa terima kasih atas kehadiran para tamu undangan serta dukungan semua pihak yang telah berkontribusi sehingga proses perehaban Makoramil Tampaksiring dapat berjalan dengan baik. Ia juga menyampaikan permohonan maaf apabila terdapat kekurangan dalam penyambutan.
Sementara itu, Dandim 1616/Gianyar Letkol Cpn I Gede Winarsa, S.H., M.Han., menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas terselenggaranya acara ini. Beliau juga mengapresiasi segala bentuk dukungan, baik moril maupun materiil, yang telah membantu terlaksananya perehaban serta upacara Melaspas di Makoramil 1616-03/Tampaksiring. "Mari kita jaga silaturahmi yang telah terjalin dengan baik, dan jangan sungkan untuk berkunjung ke Koramil 1616-03/Tampaksiring," ungkapnya.
Acara ini ditutup dengan sesi ramah tamah dan foto bersama sebagai bentuk kebersamaan dan solidaritas antara para pejabat, anggota TNI, serta masyarakat setempat.