Arashnews.com Polres Tabanan - Polsek Selemadeg Barat, Jumat, 18 April 2025. Dalam rangka menjaga kelancaran dan keamanan pelaksanaan ibadah Jumat Agung umat Kristen Protestan, Kapolsek Selemadeg Barat AKP I Nyoman Edi Suwarya, S.H., M.H. memimpin langsung kegiatan pengamanan di Gereja Betesda, Desa Lalanglinggah, Jumat pagi. Kegiatan ini melibatkan 3 personel Polsek Selbar dan berlangsung dari pukul 09.00 hingga 10.25 Wita dalam suasana khidmat dan kondusif.
Ibadah yang dipimpin oleh Pendeta dan diikuti oleh sekitar 55 jemaat gabungan dari Gereja Betesda Lalanglinggah dan Gereja Sabda Jati Selabih ini mengusung tema “Menjadi Gereja Pembawa Keadilan” dengan sub tema “Bumi Bersukacita dalam Damai Sejahtera.” Prosesi ibadah berjalan lancar sesuai tata ibadah, termasuk pelaksanaan Perjamuan Kudus dan Pujian Jemaat.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP Chandra C.Kesuma,S.I.K.,M.H. melalui Kapolsek Selbar AKP I Nyoman Edi Suwarya, S.H., M.H. mengatakan" Kapolsek bersama anggota tidak hanya melakukan pengamanan fisik, tetapi juga menjalankan pendekatan dialogis dengan para jemaat. Kehadiran aparat kepolisian memberikan rasa aman serta mempererat silaturahmi antarumat beragama dengan menjunjung tinggi nilai toleransi di tengah masyarakat.
Sepanjang kegiatan berlangsung, situasi tetap aman, tertib, dan lancar. Jemaat menyambut baik kehadiran Kapolsek dan jajaran, yang menunjukkan komitmen Polsek Selbar dalam memberikan perlindungan serta kenyamanan kepada seluruh lapisan masyarakat dalam menjalankan ibadah keagamaannya.
Humas Polsek Selemadeg Barat