Arash News DENPASAR - Dalam rangka memperingati Hari Kartini, Pemerintah Kota Denpasar menyelenggarakan Festival UMKM dan Senam Sehat di Lapangan Lumintang, Jl. Mataram, Desa Dauh Puri Kaja, Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali. Minggu, (13/04/2025).
Babinsa Desa Dauh Puri Kaja, Pelda Heri Prastawan bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Sopian Salbi atensi jalannya kegiatan Senam Sehat di Festival UMKM.
Kegiatan diselenggarakan oleh Paguyubam keluarga besar purnawirawan Polwan Republik Indonesia Bali (PKBPRI-Bali). Dengan mengusung tema, Memperkuat hak perempuan dan pemerataan ekonomi. Diadakannya senam sehat yang diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai kalangan.
Hadir dalam kegiatan tersebut yakni Sekda Kota Denpasar, Wakil ketua Bhayangkari daerah Bali, Ketua PP Polri Daerah Bali, Ketua penggerak PKK Kota Denpasar, Ketua GOW Kota Denpasar, Wakil Katua persit Kodim 1611/Badung beserta pengurus dan anggota, juga diikuti para tamu undangan lainnya.
"Festival ini merupakan salah satu upaya kita untuk memperingati Hari Kartini dan mempromosikan produk-produk UMKM lokal. Berharap festival ini dapat meningkatkan kesadaran dan apresiasi terhadap peran penting perempuan dalam pembangunan bangsa," ujar Sekda Kota Denpasar.
Festival ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan apresiasi terhadap peran penting perempuan dalam pembangunan bangsa, serta mempromosikan produk-produk UMKM lokal.
"Kami berharap festival ini dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kesadaran dan apresiasi terhadap peran penting perempuan dalam pembangunan bangsa, serta mempromosikan produk-produk UMKM lokal," tutup Sekda Kota Denpasar.
(Pendim 1611 BDG).