Dompu-NTB. Dandim 1614/Dompu yang diwakili oleh Danramil 1614-01/Dompu, Kapten Kav M. Kasim, menghadiri acara pelepasan Kafilah Kabupaten Dompu dalam rangka mengikuti Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadis (STQH) ke-XVIII tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu (23/04/2025) dan dipimpin langsung oleh Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE.
Dalam sambutannya, Bupati Bambang Firdaus menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas kesiapan kafilah Kabupaten Dompu yang akan berlaga di ajang bergengsi tersebut, yang tahun ini diselenggarakan di Kabupaten Sumbawa.
“Alhamdulillah, hari ini kita dapat hadir bersama dalam pelepasan kafilah yang akan mewakili Dompu di ajang STQH tingkat Provinsi NTB. Ini merupakan wujud nyata komitmen kita dalam memberdayakan generasi muda yang berakhlak dan cinta Al-Qur’an. Saya tekankan agar seluruh kafilah mendapatkan pelayanan terbaik selama pelaksanaan seleksi, agar harapan kita bersama dapat terwujud,” ungkap Bupati.
Dandim 1614/Dompu melalui Kapten Kav M. Kasim juga menyampaikan dukungan dan apresiasi kepada para peserta dan panitia.
“Kami dari jajaran Kodim 1614/Dompu sangat mendukung kegiatan ini sebagai bagian dari pembinaan generasi muda yang religius dan berprestasi. Semoga kafilah Dompu dapat memberikan hasil terbaik dan membawa nama harum daerah,” ujar Kapten Kasim.
Pelepasan kafilah ini turut dihadiri oleh jajaran Forkopimda, tokoh agama, serta orang tua peserta yang memberikan doa dan semangat kepada para wakil Dompu yang akan berkompetisi.