Arashnews.com Polres Tabanan - Polsek Selemadeg, Jumat, 18 April 2025 Pkl. 00:05 Wita s/d 02:30 Wita. Polsek Selemadeg meningkatkan langkah antisipasi gangguan keamanan dengan menggelar patroli subuh di bawah pimpinan Pawas Aiptu Agus Purwanto, S.H., bersama empat personel gabungan, patroli menyisir sejumlah lokasi rawan di wilayah hukumnya menggunakan mobil patroli Kijang 902.
Fokus patroli tertuju pada beragam potensi kerawanan, termasuk warung Madura dan tempat ibadah di sekitar Terminal Bajera, SPBU serta pertokoan Alfamart di Jalan Ngurah Rai dan Desa Berembeng, pemukiman penduduk dan Indomart di Jalan Ngurah Rai, serta komplek warung lalapan di sepanjang Jalan Soka dan Brengbeng. Langkah ini bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas dan menjaga ketertiban umum.
Dalam kegiatan tersebut, petugas aktif menyampaikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat. Warga diajak untuk berperan serta menjaga keamanan lingkungan, termasuk kebersihan di sekitar pasar. Selain itu, pesan-pesan mengenai pentingnya keamanan diri, lingkungan sekitar, serta kepatuhan terhadap peraturan pemerintah juga ditekankan kepada warga yang ditemui.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H melalui Kapolsek Selemadeg, Kompol I Wayan Suastika, S.H. mengatakan bahwa, kegiatan patroli ini untuk memastikan kamtibmas tetap terjaga, langkah ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, sekaligus mencegah berbagai tindakan yang dapat mengganggu Kamtibmas. Dengan adanya patroli, diharapkan situasi di wilayah Kecamatan Selemadeg tetap aman dan kondusif.”ucap Kapolsek.
(Humas Polsek Selemadeg)