Arashnews.com Polda Bali - Polres Tabanan - Humas Tabanan. Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Polres Tabanan melalui kegiatan Blue Light Patrol kembali hadir di tengah masyarakat pada Minggu dini hari, 13 April 2025. Kegiatan patroli yang dimulai pukul 00.15 Wita hingga 02.00 Wita ini dipimpin langsung oleh Perwira Pengawas IPTU Olandina De Jesus, S.H., dengan melibatkan 9 personel gabungan dari piket fungsi Polres Tabanan.
Dengan menggunakan dua unit kendaraan patroli, tim menyasar sejumlah titik rawan kejahatan di wilayah hukum Polres Tabanan. Perumahan Grand Sri Kandi Mansion dan kawasan Jalan Saha Dewa menjadi fokus utama, mengingat potensi terjadinya tindak kriminalitas seperti curat (pencurian dengan pemberatan), curas (pencurian dengan kekerasan), dan curanmor (pencurian kendaraan bermotor) yang kerap terjadi pada malam hingga dini hari.
Selain patroli, petugas juga melakukan imbauan secara humanis kepada warga yang masih beraktivitas maupun yang ditemui di sekitar lingkungan perumahan. Masyarakat diingatkan untuk selalu waspada, menggunakan kunci ganda untuk kendaraan roda dua, serta memasang alarm pada kendaraan roda empat guna mencegah aksi pencurian.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP Chandra C.Kesuma,S.I.K.,M.H. melalui Pawas IPTU Olandina De Jesus, S.H., mengatakan" kegiatan ini, Polres Tabanan berharap dapat menumbuhkan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat. Selama patroli berlangsung, situasi wilayah terpantau aman dan kondusif tanpa adanya gangguan menonjol. Blue Light Patrol ini merupakan komitmen nyata Polres Tabanan dalam menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya pada malam hari.
Humas Polres Tabanan