Blue Light Patrol Polres Tabanan Cegah Kejahatan 3C Pasca Operasi Ketupat Agung 2025



Arashnews.com Polda Bali - Polres Tabanan - Humas Tabanan. Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif pasca berakhirnya Operasi Ketupat Agung 2025, jajaran Polres Tabanan menggelar kegiatan Blue Light Patrol pada Sabtu dini hari, 12 April 2025. Patroli yang dimulai pukul 01.00 Wita hingga 02.00 Wita ini dilaksanakan oleh gabungan piket fungsi Polres Tabanan, dipimpin oleh Pawas IPDA I Wayan Supartawan, S.Sos. dengan kekuatan tujuh personel.

Kegiatan diawali dengan apel kesiapan dan pengarahan dari Pawas. Dua kendaraan digunakan dalam patroli ini, yaitu satu unit mobil sedan patroli Samapta dan satu unit mobil patroli lalu lintas. Adapun sasaran patroli meliputi wilayah rawan seperti Perum Puskopad III, Ruko Sanggulan Jadi, dan Perum Pesona Rajawali.

Dalam pelaksanaannya, petugas melakukan patroli mobiling dan patroli dialogis dengan warga setempat. Mereka memberikan imbauan terkait pentingnya pengamanan kendaraan, seperti penggunaan kunci ganda baik saat diparkir di garasi maupun di luar rumah, sebagai langkah antisipasi terhadap kejahatan 3C (Curat, Curas, Curanmor).

Seijin Kapolres Tabanan AKBP Chandra C.Kesuma,S.I.K.,M.H. melalui Pawas IPDA I Wayan Supartawan, S.Sos.mengatakan" Kegiatan Blue Light Patrol ini merupakan bagian dari strategi cooling system yang dijalankan Polres Tabanan guna menciptakan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat. Selama kegiatan berlangsung, situasi di wilayah hukum Polres Tabanan terpantau aman, tertib, dan kondusif.

Humas Polres Tabanan

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Ad Placement

Ad Placement