Bhabinkamtibmas Penarukan Laksanakan Pengamanan Panen Raya Ikan Lele Dengan Sistem Bioflok.



Arashnews.com  Polres Tabanan-Polsek Kerambitan, Sabtu 19 April 2025. Bhabinkamtibmas Desa Penarukan melaksanakan pengamanan Panen Raya Ikan Lele Dengan Sistem Bioflok Kelompok Mina Sari Rejeki Penarukan bertempat di Banjar Penarukan Kaja Desa Penarukan. 


Kegiatan pengamanan dilaksanakan  mulai pukul 08.00 s/d 09.00 Wita. Kegiatan dihadiri oleh Anggota DPRD Provinsi Bali Ni Made Usmantari, Anggota Pojga Percepatan Pembangunan  Bidang Pertanian Dan Perikanan Provinsi Bali I MAde Urip, Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia, I Made Dirga S.Sos., Kadis Perikanan kabupaten Tabanan diwaliki oleh I Made Widiarsa, Penyuluh perikanan Kementerian Kelautan dan Perikanan Kab Tabanan I Made Budiasa dan Kelompok Budidaya Ikan Lele Minasari. Selama kegiatan dapat berjalan aman dan lancar tanpa hambatan. 


Seijin Kapolres Tabanan AKBP Chandra C.Kesuma,S.I.K., M.H., Kapolsek Kerambitan AKP I Putu Budiawan mengungkapkan bahwa Bhabinkamtibmas akan selalu hadir dalam setiap kegiatan masyarakat baik itu kegiatan sosial, keagamaan ataupun lintas sektoral untuk menjamin kelancaran dan keamannnya. Bukan hanya itu saja Bhabinkamtibmas akan selalu berkoordinasi dengan lembaga desa dinas maupun adat untuk dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif. 


(Humas Polsek Kerambitan)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama