Babinsa Paksebali Sebut Pencairan BLT DD Bulan April Aman Terkendali




Arashnews.com -Klungkung,- Program pemerintah dalam rangka mengentaskan kemiskinan melalui Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT DD ) Tahap IV Bulan April 2025 kembali disalurkan Pemdes Paksebali, Jumat ( 25/04/25 ).


Berlangsungnya kegiatan yang digelar di Kantor Desa itupun tak lepas dari pendampingan dan pengawalan Babinsa dan Bhabinkamtibmas.


Babinsa Paksebali Sertu Agus Pande menjelaskan bahwa dalam penyaluran BLT-DD kali ini turut dihadiri oleh Pj Perbekel,  Ketua BPD, perangkat desa serta warga penerima manfaat.


Diungkapkan Sertu Pande, pendampingan dan pengawalan ini dilaksanakan  agar proses penyaluran berjalan dengan tertib dan lancar serta memastikan bantuan yang disalurkan tepat sasaran,”ungkapnya.


Untuk warga binaan yang berhak menerima BLT DD Tahap IV Bulan April 2025 sejumlah 23 orang sebesar Rp 300.000,-, “lanjutnya.


Bantuan ini diberikan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan dan besar harapannya dapat dipergunakan dengan baik oleh warga penerima. Untuk seluruh prosesi pencairan BLT DD ini berjalan dengan aman dan terkendali,”tegasnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama