Arashnews.com -Dompu-NTB. Babinsa Desa Rasabou, Kopda Yahya dari Koramil 1614-03/Hu'u, bersama pihak Bulog melaksanakan kegiatan pendampingan penyerapan gabah sebanyak 10.263 kilogram milik Kelompok Tani (Poktan) Wadu Na'e di Desa Rasabou, Kecamatan Hu'u, Kabupaten Dompu. Senin malam (21/04/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI melalui peran Babinsa untuk membantu petani dalam proses penyerapan hasil panen, sekaligus memastikan bahwa harga yang diterima petani sesuai dengan standar yang telah ditetapkan pemerintah.
"Pendampingan ini bertujuan untuk melindungi kepentingan petani, memastikan kelancaran penyerapan, dan menjaga agar harga jual tetap stabil. TNI hadir di tengah masyarakat sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional," ujar Kopda Yahya.
Para petani menyambut baik pendampingan tersebut dan menyampaikan apresiasi atas keterlibatan Babinsa dan Bulog dalam membantu proses penyerapan gabah.
"Kami sangat bersyukur dan berterima kasih atas bantuan Babinsa dan Bulog. Kehadiran mereka sangat membantu kami dalam menjual hasil panen dengan harga yang layak dan proses yang mudah," ungkap salah satu perwakilan Poktan Wadu Na’e.