Arashnews.com NTT-KUPANG, Pada hari ke tujuh pasca Lebaran Idul Fitri 1446 H/2025, pengamanan di Pelabuhan Bolok, Kabupaten Kupang, tetap berjalan dengan baik berkat sinergi antara TNI dan Polri. Babinsa Koramil 1604-06/Batakte, Serka Deny Sinlae dan Serda Yohanis K Pago, bersama anggota Polri, Iptu Oktovianus (Kapos Pam), Aipda Marcello, dan Bripda Angga Gah, terus stanby di Pos Pengamanan Operasi Ketupat Turangga. Meskipun puncak arus mudik telah berlalu, mereka tetap siaga untuk menjaga kelancaran dan keamanan aktivitas di pelabuhan. Senin (07/04/2025).
Serka Deny Sinlae menjelaskan, meskipun arus balik sudah mulai menurun, mereka tetap memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat yang menggunakan Pelabuhan Bolok. "Kita terus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengantisipasi potensi gangguan dan memastikan masyarakat dapat bepergian dengan aman," ujar Serka Deny. Upaya tersebut merupakan bagian dari komitmen TNI-Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat selama perayaan Idul Fitri.
Selain menjaga keamanan, pengamanan yang dilakukan juga mencakup pemeriksaan kendaraan, barang bawaan, Anggota TNI dan Polri berperan aktif mengingatkan para pemudik untuk tetap menjaga barang dan bawaanya masing-masing agar tidak terjadi kehilangan.
Kehadiran petugas pengamanan di pos tetap memberikan rasa tenang bagi warga yang hendak melanjutkan perjalanan setelah perayaan Lebaran. Melalui kerjasama antara TNI, Polri, dan masyarakat, diharapkan arus balik Lebaran dapat berjalan lancar dan situasi keamanan tetap kondusif hingga akhir masa pengamanan Operasi Ketupat Turangga.
(Pendim 1604/Kupang).