Sinergi Militer dan Budaya: Penutupan Dikmaba Gelombang II Dimeriahkan dengan Bela Diri Taktis dan Tari Kecak



arashnews.com Bali  -  Denpasar, 27 Maret 2025 – Penutupan Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba) Gelombang II di Rindam Udayana bukan hanya ajang pelantikan 616 Bintara baru, tetapi juga menjadi perwujudan sinergi antara kekuatan militer dan budaya lokal.


Para Bintara Muda menampilkan berbagai atraksi, termasuk demonstrasi Kolone Senapan yang menampilkan ketangkasan mereka dalam bermanuver dengan senjata. Selain itu, pertunjukan Bela Diri Taktis memperlihatkan kemampuan bertarung jarak dekat dengan teknik yang matang dan efektif.


Sebagai puncak acara, mereka mempersembahkan Tari Kecak, tarian khas Bali yang menggema penuh semangat dan harmoni. Tari ini menjadi simbol kedisiplinan, kekompakan, dan kekuatan mental yang menjadi ciri khas seorang prajurit TNI.


Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Zamroni, mengapresiasi seluruh peserta dan pelatih yang telah menciptakan momen bersejarah ini. "Melalui pendidikan ini, kita tidak hanya membentuk prajurit yang tangguh, tetapi juga menjunjung tinggi nilai-nilai budaya bangsa," ujarnya.

Rossa 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama