Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarhanud 15/DBY Berikan Layanan Kesehatan Keliling di Desa Manusasi



arashnews.com NTT -  Kab. TTU, 26 Maret 2025 – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY terus berkomitmen dalam mendukung kesehatan masyarakat perbatasan.  Dua personel Pos Manusasi, dipimpin oleh Kopda Abdul Salam (Takes Pos), melaksanakan Layanan Kesehatan Keliling di rumah warga, Ibu Domi (27), yang bertempat di RT 04/RW 03, Desa Manusasi, Kecamatan Miomaffo Barat, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).


Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat. Mereka merasa terbantu dengan kehadiran personel Satgas yang tidak hanya memberikan pelayanan kesehatan di pos, tetapi juga secara aktif berkeliling untuk mendatangi warga yang membutuhkan.


"Kami sangat bersyukur dengan kehadiran anggota Satgas yang peduli terhadap kesehatan warga. Mereka selalu siap membantu, baik di pos maupun dengan datang langsung ke rumah," ujar salah satu warga Desa Manusasi.


Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarhanud 15/DBY akan terus menggiatkan layanan kesehatan keliling sebagai bentuk kepedulian terhadap kesejahteraan masyarakat di wilayah perbatasan.

Rossa 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama