Koramil 1614-05/Pekat Sosialisasi penyerapan dan harga gabah

arashnews.com NTB -  NTB-Dompu. Babinsa Desa Sorinomo Koramil 1614-05/Pekat Serda M. Khalil melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Petani terkait sosialisasi harga jual Gabah Kering Panen (GKP) di wilayah Desa Sorinomo Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu. Jumat (28/03/2025).


Meski di Bulan Ramadan Babinsa melaksanakan komsos dengan petani diwilayah binaan, membicarakan panen padi serta penyerapan gabah terkait harga HPP gabah dari Bulog sebesar Rp 6.500 Rupiah.


"Kegiatan ini kami lakukan, selain untuk mempererat tali silaturahmi dengan warga binaan, juga memberikan informasi terkait harga gabah yang dibeli oleh pihak bulog" kata M.khalil


Babinsa juga menambahkan, kegiatan Komsos yang kami lakukan merupakan wujud keseriusan TNI untuk membantu pemerintah guna mewujudkan swasembada pangan. Selain itu juga untuk meningkatkan kesejahteraan para petani


Ditempat terpisah Danramil 05/Pekat Lettu Inf Adnan mengatakan bahwa Babinsa melakukan komunikasi sosial dengan warga binaan tidak mengenal tempat, dimanapun masyarakat beraktifitas babinsa harus ada. "Babinsa selalu hadir sebagai wujud kedekatan dan untuk mewujudkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat," kata adnan


Lebih lanjut dikatakan, melalui Komsos, Babinsa menghimbau kepada petani, agar selalu merawat tanaman padi sehingga terhindar dari serangan penyakit dan juga hama yang dapat merusak tanaman tersebut.

Rossa 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama