Arashnews.com Seririt,31 Maret 2025 Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan pelaksanaan Salat Idulfitri, Koramil 1609-03/Seririt bersama Polsek Seririt, Kelurahan Seririt, serta berbagai stakeholder terkait, bersinergi untuk memberikan pengamanan dan kenyamanan bagi umat Muslim yang menjalankan ibadah.
Kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas antara TNI, Polri, dan unsur pemerintahan dalam menjaga ketertiban serta menciptakan suasana kondusif di wilayah Seririt. Personel dari Koramil 1609-03/Seririt dan Polsek Seririt dikerahkan untuk mengamankan lokasi-lokasi utama tempat dilaksanakannya Salat Idulfitri, guna memastikan ibadah berlangsung dengan tertib dan aman.
Danramil 1609-03/Seririt,Kpt Inf I Putu Suratnya , menyampaikan bahwa pengamanan ini merupakan komitmen bersama dalam mendukung umat Muslim agar dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk tanpa gangguan. “Kami bersama jajaran Polsek Seririt dan stakeholder lainnya telah mengatur pengamanan dengan baik agar jalannya Salat Idulfitri dapat berlangsung dengan lancar,” ujarnya.
Kapolsek Seririt,Kompol Dr I Putu Sunarcaya SH,MM menambahkan bahwa selain pengamanan, pihaknya juga telah melakukan koordinasi dengan berbagai elemen masyarakat untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas serta mengantisipasi potensi gangguan keamanan selama pelaksanaan ibadah.
Lurah Seririt, I Gusti Putu Sugiro, turut mengapresiasi langkah kolaboratif ini dan berharap sinergi seperti ini terus terjalin dalam setiap kegiatan keagamaan dan sosial di wilayah Seririt.
Dengan adanya sinergitas yang kuat antara TNI, Polri, dan stakeholder lainnya, pelaksanaan Salat Idulfitri di wilayah Seririt tahun ini dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh kekhidmatan.