arashnews.com Bali - Buleleng, Bali - Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M, Komandan Kodim 1609/Buleleng, Letkol Kav Angga Nurdyana, S.Sos., M.I.P., secara resmi melepas prajurit dan PNS dalam kegiatan Pelepasan Cuti Bersama yang dilaksanakan di Lapangan Makodim 1609/Buleleng, Acara ini dihadiri oleh seluruh personel yang terdiri dari para Pasi, Danramil, anggota Kodim, serta PNS di lingkungan Kodim 1609/Buleleng (27/3/25)
Dalam sambutannya, Dandim 1609/Buleleng menyampaikan rasa syukur atas kesehatan dan kebersamaan yang terjalin di antara prajurit. Ia menekankan pentingnya pengaturan tugas dinas di setiap Koramil agar operasional satuan tetap berjalan optimal selama periode cuti. Selain itu, ia juga mengingatkan bahwa Babinsa di lapangan tetap memiliki tanggung jawab untuk memantau situasi di wilayah masing-masing, terutama selama momen perayaan seperti Nyepi dan Idul Fitri.
Bagi prajurit Muslim yang menjalani cuti, Dandim berpesan agar mereka menikmati liburan dengan penuh tanggung jawab serta tetap memperhatikan faktor keamanan, terutama bagi yang bepergian ke luar wilayah. Sementara itu, bagi prajurit Hindu yang merayakan Nyepi, ia mengimbau agar mereka menjalankan Catur Brata Penyepian dengan disiplin dan kesungguhan.
Dandim juga mengingatkan adanya apel cuti pada 8 Mei 2025 guna memastikan kesiapan seluruh personel setelah libur panjang. Dengan demikian, disiplin dan kesiapan operasional tetap terjaga meskipun para prajurit diberikan kesempatan untuk merayakan hari besar keagamaan masing-masing.
Acara pelepasan ini diakhiri dengan doa bersama, sebagai bentuk harapan agar seluruh prajurit dapat menjalankan cuti dengan lancar, aman, dan tetap dalam semangat pengabdian kepada bangsa dan negara.
Rossa