Babinsa Koramil 1624-05/Solor Dampingi Penyaluran BLT



arashnews.com NTT - Flotim -  Babinsa Koramil 1624-05/Solor Praka David Okta mendampingi kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai yang bertempat di Aula Aula Kantor Desa Tanah Werang ,Kecamatan Solor Timur, Kabupaten Flores Timur. Selasa (11/03/2025).


Babinsa secara langsung mendampingi proses penyaluran bantuan 4 (KPM) Keluarga Penerima Manfaat guna memastikan dalam pelaksanaanya dapat berjalan dengan aman dan lancar.


Danramil 1624-05/Solor Letda Inf Stanis Laus Somi Koten melalui Babinsa menuturkan "Bantuan tersebut merupakan bentuk perhatian pemerintah terhadap masyarakat kurang mampu guna meningkatkan taraf hidup masyarakat. Dan di harapkan dapat digunakan dengan sebaik- baiknya, untuk kebutuhan pokok rumah tangga." Ujarnya."


Ia juga berharap kepada seluruh masyarakat yang telah menerima bantuan tersebut agar dapat digunakan secara bijak dan sesuai dengan kebutuhan.


"Harapannya dengan adanya bantuan tersebut, masyarakat yang telah menerima BLT  nantinya dapat memenuhi kebutuhan ekonomi mereka masing-masing," pungkasnya

(Pendim 1624)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama