Babinsa Kel. Rabadompu Barat Monitor Pelaksanaan Ibadah Sholat Idul Fitri 1446 H/2025 M



Arashnews.com Bima, 31 Maret 2025 – Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan pelaksanaan ibadah Sholat Idul Fitri 1446 H/2025 M, Serda Israh, anggota Koramil 1608-01/Rasanae Babinsa Kelurahan Rabadompu Barat, Kecamatan Raba, Kota Bima, turut serta dalam memonitor kegiatan tersebut. Sholat Idul Fitri yang bertemakan Nikmat Iman dan Ketaqwaan kepada Allah SWT ini dipimpin oleh Imam Ustadz Abdul Rahman Habib Al-Hudzaifi, Lc., serta khotbah disampaikan oleh Ustadz Edwin Tajudin. Acara yang berlangsung di lapangan terbuka ini dihadiri oleh sekitar 1000 jamaah dari berbagai kalangan masyarakat.


Kegiatan ini juga dihadiri oleh berbagai pejabat penting Kota Bima, di antaranya Wakil Walikota Bima Feri Sofian, SH., anggota DPRD Kota Bima Haerul Yasin, serta sejumlah kepala dinas seperti Kadis Dikpora, Kadis PUPR, Kadis Perikanan dan Kelautan, Kadis Dukcapil, serta Sekretaris MUI Kota Bima. Turut hadir pula Camat Raba, para lurah se-Kecamatan Raba, serta tokoh agama dan masyarakat setempat. Kehadiran mereka menunjukkan dukungan terhadap pelaksanaan ibadah serta kebersamaan dalam membangun ukhuwah Islamiyah di Kota Bima.


Pelaksanaan sholat dimulai pada pukul 07.20 WITA dan berlangsung dengan khidmat. Setelah sholat, khotbah yang disampaikan oleh Ustadz Edwin Tajudin menyoroti pentingnya mensyukuri nikmat Allah, menjalankan perintah-Nya, serta menjaga generasi muda dari pengaruh negatif seperti narkoba dan kemerosotan moral. Ia juga mengingatkan jamaah akan pentingnya istiqomah dalam beribadah serta menjaga keluarga agar senantiasa berada di jalan yang diridhoi Allah SWT. Dengan berlangsungnya kegiatan ini secara aman dan tertib, diharapkan umat Islam di Kota Bima semakin memperkokoh keimanan dan persaudaraan dalam menjalani kehidupan sehari-hari. 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Ad Placement

Ad Placement