Babinsa 1623-01/Karangasem Ikuti Rapat Persiapan Lomba Kelurahan tingkat Provinsi



arashnews.com Bali - Babinsa Koramil 1623-01/Karangasem Serda I Nyoman Sumantra ikuti Rapat Penyiapan Lomba Kekurahan Tingkat Provinsi di Aula kantor Kelurahan Karangasem jln R.A Kartini, Lingkungan Susuan, Kel.Karamgasem, Kec/ Kab. Karangasem pada Senin (3/03/25)


Dalam kegiatan rapat di pimpin langsung oleh Lurah Karangasem dan di hadiri Kasi Pembangunan Kel.Karangasem, Kasi Pemkesra, Kasi Pelum, Bidan Desa, penyuluh Bahasa Bali, Pendamping PKH, Babinsa dan Bahbinkamtibmas Kelurahan Karangasem, serta Kaling Sekelurahan Karangasem.


Dalam sambutanya Lurah Karangasem menyampaikan "Rapat kali ini bertujuan untuk membahas persiapan lomba kelurahan yg akan dilaksanakan pada bulan Oktober 2025, adapun yg perlu kita siapkan terutama data terkait program unggulan dan program pembangunan serta program UMKM" pungkasnya


"Berkaitan dengan persiapan lomba tersebut mari kita bersama sama untuk membantu menyukseskan, dan selain penyiapan data dalam lomba kelurahan nantinya perlu di siapkan program tanggap bencana dan juga ketertiban dan keamanan wilayah" imbuhnya


"Perlu di ketahui dibidang ketertiban dan keamanan di wilayah kel.karangasem yg dilombakan yakni penanganan kasus dan permasalahan warga tahun 2023 dan 2024 dengan hal tersebut kami mohon bantuan kepada bapak Babinsa dan bhabinkantibmas terkait data dan dukumentasinya" ujarnya


Babinsa Serda I Nyoman Sumantra menyampaikan bahwa "Koramil 1623-01/Karangasem khususnya Babinsa Kelurahan Karangasem siap mendukung serta mengapresisasi dan siap membantu dalam penyiapan Lomba Kelurahan tingkat Provinsi, Semoga pelaksanaan kegiatan lomba kinerja kelurahan tingkat Provinsi kali ini, bisa membuahkan hasil dengan menyabet juara 1 se Provinsi Bali" tutupnya

Rossa

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama