arashnews.com Bali - Polda Bali - Polres Tabanan - Humas Tabanan.
Untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas), Polres Tabanan menggelar Blue Light Patrol pada Jumat (28/2) dini hari. Kegiatan yang berlangsung dari pukul 01.00 hingga 03.00 WITA ini bertujuan untuk mengantisipasi tindak kejahatan 3C (Curat, Curas, Curanmor) serta aksi balapan liar di wilayah hukum Polres Tabanan. Patroli ini dipimpin oleh Pawas IPTU I Nyoman Ardanayasa, S.H., dengan melibatkan sembilan personel gabungan piket fungsi Polres Tabanan.
Sebelum patroli dimulai, seluruh personel melaksanakan apel kesiapan dan menerima arahan dari Pawas. Patroli menggunakan dua unit kendaraan, yakni satu mobil Samapta dan satu mobil patroli lalu lintas. Adapun sasaran patroli meliputi BTN Sanggulan Permai, seputaran LC Sanggulan, serta kawasan Coco Mart di By. Pass Ir. Soekarno, yang merupakan lokasi rawan tindak kriminal dan balapan liar.
Selama patroli, petugas menyisir daerah minim penerangan di sekitar BTN Sanggulan serta pemukiman yang berdekatan dengan kompleks tersebut. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah potensi tindak kejahatan yang sering terjadi di area sepi dan gelap. Kehadiran petugas di lokasi-lokasi tersebut diharapkan mampu memberikan rasa aman bagi masyarakat serta menekan angka kejahatan jalanan.
Patroli gabungan berjalan dengan lancar dan kondusif tanpa adanya gangguan berarti. Polres Tabanan menegaskan komitmennya untuk terus melakukan patroli rutin guna menjaga keamanan wilayah dan menciptakan situasi yang aman serta nyaman bagi masyarakat.
Humas Polres Tabanan