arashnews.com Bali - Klungkung,- Sebagai salah satu kelompok yang memiliki kerentanan terhadap berbagai penyakit, perhatian khusus terus diberikan Babinsa Kampung Gelgel Serka Imam Syahri terkait kesehatan para kaum Lansia di wilayah binaannya.
Perhatian tersebut kembali diberikan Babinsa jajaran Koramil 1610-01/Klungkung tersebut dengan melaksanakan pendampingan kegiatan Posyandu Lansia, Senin ( 17/02/25 ).
Kegiatan Posyandu Lansia ini menjadi kegiatan yang sangat penting. Lansia merupakan salah satu kelompok yang memiliki kerentanan lebih terhadap berbagai penyakit, sehingga aktif untuk memeriksakan kesehatan di Posyandu menjadi hal yang wajib,”terangnya.
Oleh karena itu sebagai Babinsa dirinya bersinergi dengan berbagai pihak terkait di wilayah selalu berupaya untuk meningkatkan kesadaran lansia untuk memanfaatkan keberadaan Posyandu,”ujarnya.
Lebih lanjut diungkapkan Serka Imam inilah wujud nyata perhatian, kepedulian serta kontribusi dirinya selaku Babinsa dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, khususnya kaum Lansia,”ungkapnya.
Untuk kegiatan pelayanan Posyandu lansia kali ini meliputi pengukuran tinggi, berat badan, observasi dan pemeriksaan kesehatan serta pemberian nutrisi tambahan,”lanjutnya.
Disamping itu, untuk memberikan semangat serta upaya menjaga kebugaran tubuh pada Posyandu lansia ini juga digelar senam Lansia,”tegasnya. ( pendim 1610/Klungkung ).