Tingkatkan Keimanan Serta Pererat Rasa Asah Asih Dan Asuh, Babinsa Tohpati Hadiri Persembahyangan Bersama Di Kantor Desa

arashnews.com Bali  -  Klungkung,- Dalam rangka  meningkatkan keamanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, pemerintah Desa Tohpati menggelar persembahyangan bersama di Kantor Desa Tohpati, Selasa ( 14/01/25 ).


 Kegiatan persembahyangan dalam rangka Hari Purnama ini diikuti oleh Perbekel dan seluruh perangkat desa serta dihadiri pula oleh Babinsa Tohpati Kopda Komang Puspantara bersama Bhabinkamtibmas.


Disela kegiatannya, Babinsa Tohpati Kopda Komang Puspantara menyampaikan bahwa persembahyangan ini merupakan agenda rutin setiap hari purnama.


Persembahyangan ini dilaksanakan sebagai wujud bhakti dan syukur kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa yang selalu melimpahkan rahmatNya kepada setiap insan ciptaanNya serta sekaligus mempererat rasa asah asih dan asuh  antara perangkat desa,’terangnya.


Menurut Kopda Komang, tentu hal ini bukan hanya sekedar rutinitas semata, namun dimaknai dengan bhakti yang tulus kepada sang pencipta,’ungkapnya.


Semoga dengan persembahyangan ini, tidak hanya akan diberikan keselamatan, kesehatan kepada kita semua saja, namun juga semakin menciptakan suasana jiwa yang bersih kepada kita dalam memberikan pengabdian dan pelayanan kepada masyarakat,’imbuhnya. 

( Pendim 1610/Klungkung ).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Ad Placement

Ad Placement