Satgas Yonif 741/GN Pos Damar Bagikan Makanan Gratis Untuk Masyarakat Perbatasan

arashnews.com NTT -  Belu - Satgas Yonif 741/GN Pos Damar berbagi makanan gratis kepada masyarakat di Desa Silawan, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu. Minggu ( 12/01/2025 )


Kegiatan ini merupakan salah satu program Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 741 GN selain menjaga perbatasan, prajurit satgas tersebut harus selalu memperhatikan kegiatan keseharian dan kebutuhan masyarakat disekitar khususnya di wilayah Dusun Aisik Aiseban dan Belaka yang merupakan daerah binaan Pos Damar dengan mengaplikasikannya yaitu  berbagi makanan gratis.


Masyarakat sangat senang menerima makanan yang diberikan oleh anggota Pos Damar. ”Kami sangat berterimakasih kepada anggota Satgas Pos Damar yang telah memberikan nasi bungkus dan air mineral siang ini, dan bersyukur kepada Tuhan semoga abang-abang diberikan kelancaran dalam melaksanakan Tugas sampai selesai” ujar Jerimias salah satu masyarakat.


“Kami memberikan makan gratis karena kami melihat dengan cuaca yg tdk menentu terkadang panas dan terkadang hujan mereka masih bekerja untuk mencari nafkah, mungkin dengan adanya program seperti ini harapannya mungkin bisa meningkatkan semangat mereka dalam bekerja mencari nafkah bagi keluarganya", ungkap Danpos Damar Serka Wira Aditya.


KERJA TUNTAS DI TAPAL BATAS

LAKSANAKAN TUGAS DENGAN TULUS DAN IKHLAS

GARUDA BERHASIL


@tniprima @puspentni @tni_angkatan_darat @pussenif_tniad @kodam.ix.udayana @korem_163wirasatya @korem_161_wirasakti @rri_atambua @protokol_belu @belu_update

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Ad Placement

Ad Placement