Pengamanan Piodalan Purnama ke-Pitu di Balai Banjar Adat Banjar Jawa Berjalan Lancar dan Aman

arashnews.com Bali -  Buleleng, 14 Januari 2025 – Pada hari Selasa, 14 Januari 2025, mulai pukul 14.30 hingga 21.00 WITA, Babinsa Kelurahan Banjar Jawa, Serda I Made Sastrawan, bersama Bhabinkamtibmas, Aipda Dewa Putu Eka Ariawan, S.H., mengawal jalannya kegiatan Dudonan Piodalan Purnama ke-Pitu Padmasana di Balai Banjar Adat Kelurahan Banjar Jawa, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng.


Acara piodalan yang digelar di Jalan Gajah Mada No. 88 tersebut melibatkan berbagai rangkaian ritual keagamaan, antara lain mepiuning ke pelinggih, nyekar di kuburan, makta banten, nyoroh banten, hingga persembahyangan bersama yang diakhiri dengan penampilan tarian tradisional seperti Tari Puspanjali, Tari Kijang Kencana, dan Tari Rejang, serta penutupan dengan pertunjukan Topeng Sida Karya.


Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Bupati terpilih I Gede Supriatna, S.H., Dokter Ketut Putra Sedana, DR. Dr. S.P.0.G., Kelian Desa Adat Buleleng, Kelian Banjar Adat Banjar Jawa beserta Prajuru dan Pemangku, serta sekitar 500 warga masyarakat setempat yang turut berpartisipasi.


Babinsa dan Bhabinkamtibmas berkolaborasi dengan Pecalang dan Satlinmas dalam mengamankan setiap tahapan acara, termasuk pengaturan lalu lintas guna memastikan kelancaran dan keselamatan. Keberhasilan pengamanan ini menunjukkan komitmen aparat keamanan dalam menjaga kedamaian dan ketertiban di tengah-tengah masyarakat.


Puncak acara berakhir pada pukul 21.30 WITA dengan seluruh rangkaian piodalan berjalan aman dan lancar, mempererat hubungan antarwarga dan meningkatkan keharmonisan sosial di Banjar Jawa.

Rossa 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Ad Placement

Ad Placement