arashnews.com NTT - NTT-KEFAMENANU., Selasa 21/01/2025., Komandan Kodim 1618/TTU, Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., melakukan peninjauan lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-123 Tahun 2025 di SDN Lanaus, Jln Ariesta No 03 Fautkoto, Desa Lanaus, Kecamatan Insana Tengah, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Peninjauan ini bertujuan memastikan kesiapan dan kebutuhan lokasi untuk mendukung program pembangunan infrastruktur pendidikan yang menjadi prioritas TMMD tahun ini.
SDN Lanaus, yang didirikan secara swadaya oleh para orang tua murid pada September 2016, saat ini memiliki kondisi yang sangat memprihatinkan. Bangunan sekolah masih menggunakan dinding dari bebak (bahan bangunan kayu yang berasal dari pelepah Pohon Gewang) dan lantai tanah, yang tentu jauh dari standar kelayakan pendidikan. Dengan jumlah siswa sebanyak 96 orang, kebutuhan akan ruang kelas yang layak menjadi sangat mendesak.
Dalam program TMMD ke-123 ini, Kodim 1618/TTU akan membangun empat ruang kelas baru untuk mendukung proses belajar-mengajar. Selain itu, dua ruangan kelas tambahan juga akan dibangun secara swadaya atas inisiatif Dandim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., sebagai bentuk perhatian dan komitmen terhadap pendidikan di daerah terpencil.
“Kami berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah ini. Dalam TMMD ke-123, kami akan membangun empat ruang kelas baru dan dua ruang kelas tambahan swadaya Dari saya. Ini adalah bagian dari upaya kami untuk memberikan fasilitas pendidikan yang layak bagi generasi penerus bangsa,” ujar Dandim 1618/TTU saat meninjau lokasi.
Pada kesempatan tersebut, Dandim 1618/TTU juga meninjau ruang-ruang kelas yang ada serta lokasi yang akan digunakan untuk pembangunan ruang kelas baru. Ia mengapresiasi semangat masyarakat yang selama ini berjuang memberikan pendidikan bagi anak-anak mereka meski dengan keterbatasan.
Kepala Sekolah SDN Lanaus Agustinus Siki dan para guru menyambut baik rencana ini, seraya menyampaikan terima kasih atas perhatian dan dukungan TNI kepada masyarakat Desa Lanaus. "Kami merasa bangga dan bersyukur. Kehadiran TMMD di desa kami akan menjadi langkah besar untuk masa depan anak-anak di sini," ujar Kepala Sekolah.,
“Kami sangat berterima kasih kepada TNI, khususnya Dandim 1618/TTU, yang telah memberikan perhatian luar biasa kepada sekolah kami. Semoga dengan adanya bangunan baru ini, anak-anak dapat belajar dengan nyaman dan meraih prestasi lebih baik,” ucapnya.
Program TMMD ini diharapkan tidak hanya memperbaiki infrastruktur pendidikan tetapi juga meningkatkan semangat masyarakat dalam mendukung pembangunan di desa mereka. Sinergi antara TNI dan masyarakat terus menjadi motor penggerak utama dalam membangun wilayah pedalaman demi terciptanya kesejahteraan dan kemajuan bersama.
(PENDIM 1618/TTU).