Klungkung,- Tidak hanya memberikan pemahaman terkait tugas dan fungsi TNI, beberapa perlengkapan militerpun dikenalkan Kodim 1610/Klungkung saat menerima kunjungan anak-anak TK Kumara Buana Saraswati Klungkung, Jumat ( 06/12/24 ).
Hal tersebut disampaikan Serda Dewa Wasista anggota Kodim 1610/Klungkung saat mendampingi dan memberikan materi dalam outing class yang digelar TK Kumara Buana Saraswati Klungkung.
Hari ini, Kodim 1610/Klungkung kembali menerima kunjungan dari anak-anak TK. Disamping kita ajak berkeliling satuan, pihaknya juga memberikan edukasi terkait tugas dan fungsi TNI AD di kewilayahan serta sekaligus mengenalkan berbagai perlengkapan militer,”ucapnya.
Intinya, kita berikan pemahaman sesuai dengan kemampuan dan batas usia mereka dengan mengedepankan sisi humanis, “ujarnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah TK Kumara Buana Saraswati Klungkung
Ibu Made Murani sangat berterima kasih kepada pihak Kodim 1610/Klungkung atas sambutan dan waktu yang diberikan kepada anak-anak untuk berkunjung ke Makodim ini.
Tentu menjadi kebanggan bagi anak-anak dapat berkunjung dan begitu dekat dengan bapak-bapak TNI. Kegiatan ini merupakan salah satu program sekolah terkait pengenalan profesi, salah satunya TNI,”terangnya.
Dengan antusias dan keceriaan yang terlihat di anak-anak, dirinya meyakini kunjungan hari ini akan memberikan dampak positif kepada anak didiknya. Sekali lagi secara pribadi dan mewakili TK Kumara Buana Saraswati, kami menyampaikan apresiasi dan terima kasih,”imbuhnya.
Terpisah, Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen,S.Ag.,M.Tr ( Han ) mengatakan bahwa pihaknya sangat mendukung dan menyambut positif kegiatan-kegiatan seperti ini.
Oleh karena itu, Kodim 1610/Klungkung selalu terbuka dan siap menerima dan membantu program maupun kegiatan sekolah di wilayah Kabupaten Klungkung,”ungkapnya.
Keberadaan kami salah satunya adalah hadir untuk berkontribusi dan menjadi solusi di wilayah. Jadi kapanpun kami siap untuk memberikan pelayanan terbaik bagi intsanti maupun seluruh pihak di wilayah,”pungkasnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).