Pos Fatuha Satgas Yonif 741/GN Bantu Warga Binaan Panen Cabai di Daerah Perbatasan

 



Arashnews.com NTT - Malaka – Satgas Yonif 741/GN Pos Fatuha bantu masyarakat melaksanakan Panen Cabai di Desa Alas, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka. Senin (30/12/2024).


Keterlibatan Pos Fatuha dalam kegiatan panen bersama masyarakat ini mendapat banyak apresiasi dari kalangan masyarakat, mereka merasa senang karena TNI yang adalah aparat negara yang bertugas menjaga keutuhan wilayah NKRI bergabung dalam kegiatan keseharian masyarakat. Lettu Inf I Made Sumerta Adi selaku Danpos Fatuha mengatakan, "Kami merasa bangga apabila kehadiran kami diterima baik oleh masyarakat dan berkomitmen akan terus bergabung bersama komponen masyarakat setempat dalam kegiatan- kegiatan yang akan datang", tegas Danpos.


Ibu Maria selaku Pemilik Kebun mengucapkan terimakasih atas keterlibatan Satgas Yonif 741/GN Pos Fatuha yang telah membantu proses panen cabai di kebun miliknya sehingga proses panen dapat lebih cepat selesai harapannya apabila ada kegiatan lain pihak TNI dapat terus terlibat, sekali lagi kami ucapkan terimakasih”,ucapnya.


Dansatgas Yonif 741/GN Letkol Inf Sy Gafur Thalib mengatakan, "selaku Satuan Penugasan Pengamanan Perbatasan yang bertugas mengamankan Patok Batas Negara, juga harus mampu merebut hati masyarakat melalui tindakan langsung seperti berkebun dan kegiatan lainnya. Untuk seluruh prajurit, buktikan bahwa kehadiran kita di tengah masyarakat memberikan warna baru dan terang bagi masyarakat perbatasan, tetap jaga kekompakan dan jalin hubungan baik dengan silahturahmi niscaya Tuhan Yang Maha Esa akan melimpahkan ridhonya untuk kita, Tetap semangat!!".


KERJA TUNTAS DI TAPAL BATAS 

LAKSANAKAN TUGAS DENGAN TULUS DAN IKHLAS 

GARUDA BERHASIL

.

@tniprima @puspentni @tni_angkatan_darat @pussenif_tniad @kodam.ix.udayana @korem_163wirasatya @korem_161_wirasakti @rri_atambua @protokol_belu @belu_update

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Ad Placement

Ad Placement