Persiapan Angkutan Laut Natal dan Tahun Baru 2024 di Reok, Koramil 1612-03/Reok Bersinergi Demi Kenyamanan dan Keamanan Penumpang

 



Reok, 17 Desember 2024 – Dalam rangka memastikan kelancaran layanan angkutan laut jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2024, Kantor UPP Kelas II Reok mengadakan rapat koordinasi yang melibatkan berbagai pemangku kepentingan pada Selasa (17/12). Kegiatan strategis ini berlangsung di Kantor UPP Kelas II Reok, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai.


Batituud Koramil 1612-03/Reok, Peltu Lasiman, hadir bersama dua anggota, Serma Muhammad Arif dan Serka Suhardin, untuk mewakili Koramil dalam pertemuan penting tersebut. Rapat juga dihadiri oleh Kepala UPP Kelas II Reok, Kepala Cabang Kejaksaan Reok, Danpos TNI-AL, Kapolsek Reok, Unit Intel Kodim, Camat Reok yang diwakili oleh Kasi Pemerintahan, Lurah Wangkung, Kepala Karantina Reok, Kepala Kesehatan Laut, serta perwakilan dari BMKG.


Rapat ini Prioritas pada Kenyamanan dan Keamanan yang akan diterapkan untuk meningkatkan kualitas pelayanan angkutan laut selama libur panjang akhir tahun:


Terminal Penumpang Nyaman dan Aman Semua fasilitas di terminal penumpang akan dipastikan dalam kondisi nyaman, aman, dan layak untuk digunakan, sehingga para pengguna jasa angkutan laut merasa terlindungi selama perjalanan.


Peltu Lasiman menekankan pentingnya kerja sama lintas sektor untuk menjaga kenyamanan dan keamanan masyarakat selama masa angkutan libur Natal dan Tahun Baru. “Koramil 1612-03/Reok siap berkolaborasi demi memastikan pelayanan yang optimal untuk masyarakat. Koordinasi seperti ini sangat penting untuk menghadapi lonjakan aktivitas di pelabuhan,” ujar Peltu Lasiman.


Hal senada disampaikan Kepala UPP Kelas II Reok yang menegaskan bahwa kenyamanan dan keselamatan penumpang menjadi prioritas utama. “Kami berkomitmen menyediakan layanan terbaik bagi masyarakat dengan dukungan penuh dari semua pihak terkait,” ujarnya.


Dengan koordinasi yang matang dan komitmen bersama, pelaksanaan angkutan laut jelang Natal dan Tahun Baru di wilayah Reok diharapkan berjalan lancar. Upaya ini sekaligus menjadi langkah nyata dalam meningkatkan kualitas layanan transportasi laut di wilayah Manggarai.


Rapat ini menjadi bukti nyata kolaborasi erat antara pemerintah, TNI, Polri, dan instansi terkait dalam memberikan layanan terbaik bagi masyarakat.

Rossa

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Ad Placement

Ad Placement