arashnews.com - NTT - Kupang – Dalam rangka mempererat hubungan antarumat beragama, Danramil 1604-02/Camplong, Kapten Inf Lalu Yuli Ibnu Fajar, bersama dua anggota, menghadiri acara Perayaan Natal Oikumene yang berlangsung di Sentra Efata, Kabupaten Kupang. Acara tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh agama dan masyarakat setempat. Jumat (27/12/2024).
Perayaan Natal yang bertema "Marilah Sekarang Kita Pergi Ke Betlehem" ini dipimpin oleh Pendeta Ibu Jeny M. Daga Bailao Si.M.A.P.C sebagai pemimpin ibadah, serta dihadiri oleh Pastor Jon dari Keuskupan Agung Kupang dan Pengkhotbah Romo Albano Coreia Carvaloh, Pastor Paroki S.T. Leonardus Manusak. Acara tersebut juga diwarnai dengan kehadiran anak-anak Sentra Efata yang turut memeriahkan suasana.
Selain itu, umat Katholik dan Protestan yang ada di Sentra Efata Kupang juga turut berpartisipasi dalam perayaan Natal ini, yang bertujuan untuk memperkuat rasa persaudaraan di tengah keragaman agama. Para peserta bersama-sama berdoa dan merayakan Natal dalam suasana yang penuh kebersamaan.
Kegiatan ini diselenggarakan di RT 41, RW 17, Kelurahan Naibonat, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang. Kehadiran Danramil dan anggota TNI di acara tersebut menunjukkan komitmen TNI dalam mendukung kegiatan sosial keagamaan yang dapat mempererat tali persaudaraan antar umat beragama.
(Pendim1604).