Arashnews.com NTB - Lombok Timur – Babinsa Koramil 1615-02/Pringgabaya, Sertu Junaidi, melakukan pendampingan penanaman benih jagung di lahan pertanian milik warga di Desa Batean, Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur, pada Minggu (22/12/2024).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung ketahanan pangan dan memberikan motivasi kepada petani untuk meningkatkan hasil panen.
Penanaman dilakukan di dua lahan milik warga setempat. Tahsip, salah satu petani, mengelola lahan seluas 7,5 are dengan benih jagung jenis NK 212 sebanyak 10 kilogram. Sementara itu, Bolang, petani lainnya, menanam di lahan seluas 100 are dengan benih jagung jenis yang sama sebanyak 15 kilogram. Keduanya tergabung dalam Kelompok Tani (Poktan) Batean yang diketuai oleh Amaq Mahidin.
Menurut Sertu Junaidi, kehadirannya bertujuan memberikan dukungan teknis sekaligus membangun semangat gotong-royong di kalangan petani. "Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan produktivitas lahan pertanian warga dan mendukung program pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan," ungkapnya.
Ketua Poktan Batean, Amaq Mahidin, menyampaikan apresiasinya atas pendampingan yang dilakukan Babinsa. Ia berharap kerja sama ini terus berlanjut sehingga hasil panen semakin meningkat dan kesejahteraan petani di Desa Batean dapat tercapai. Pendampingan ini menjadi wujud nyata peran TNI dalam membantu masyarakat di bidang pertanian.
Rossa