Babinsa Menghimbau Tetap Jaga Stabilitas Kamtibmas

 


Dompu, Babinsa Desa Karamabura Koramil 1614-01/Dompu Serda Aksar dalam pelaksanaan pemantauan wilayah melaksanakan komsos dengan masyarakat dan memberikan beberapa himbauan agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan sekitar,Desa Karamabura, Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu, Sabtu (29/11/2024).

Serda Aksar menegaskan pentingnya peran aktif seluruh elemen masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang kondusif dan harmonis.

"Kami ingin memastikan bahwa setelah masa pencoblosan berakhir, kehidupan masyarakat dapat berjalan normal tanpa adanya gangguan seperti isu-isu yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa,”ujar Sersan Aksar.

Selain memberikan himbauan, Sersan Aksar juga aktif dalam melakukan patroli keamanan dan sosialisasi di titik-titik strategis. Langkah tersebut dilakukan untuk memastikan bahwa pesan-pesan penting terkait pemeliharaan ketertiban dan keamanan tersebar secara merata di masyarakat.

Dengan kolaborasi yang kuat antara Babinsa dan masyarakat, diharapkan tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis bagi seluruh warga ”tutupnya.

(Pendim 1614)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Ad Placement

Ad Placement