Babinsa Sertu La Dane Beri Arahan Siswa PKL di Bakunase


 NTT - Kupang  – Babinsa Kelurahan Bakunase, Koramil 1604-01/Kota, Sertu La Dane, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama Ibu Pengawas Meidy dan siswa-siswi SMK yang sedang menjalani Praktek Kerja Lapangan (PKL).  Kegiatan ini berlangsung di Taman Agro Wisata Kolam Pembibitan, Pertanian Elsaday, RT 011/RW 04, Kelurahan Bakunase, Kecamatan Kota Raja, Kupang.  Minggu  (13/10/2024).


Dalam arahannya, Sertu La Dane menekankan pentingnya menjaga kebersihan, keamanan, serta kekompakan selama menjalani PKL. “Kebersihan dan kekompakan sangat penting dalam menunjang kegiatan sehari-hari, terutama saat bekerja di lingkungan terbuka seperti ini,” ujarnya.


Ibu Pengawas Meidy menyambut baik keterlibatan Babinsa dalam memberikan arahan kepada siswa-siswi. Ia mengapresiasi pesan-pesan yang disampaikan, karena dapat menambah wawasan para siswa mengenai kedisiplinan dan tanggung jawab di lingkungan kerja.


Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung program pembinaan karakter siswa, sekaligus mempererat hubungan antara Babinsa dengan masyarakat dan lembaga pendidikan di wilayah tersebut. (Pendim1604)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama