Babinsa Koramil 1612-03/Reok Hadiri Musyawarah Pengukuran Lahan untuk Pembangunan Sekolah di Desa Lante


Pada hari Selasa, 29 Oktober 2024, Babinsa Koramil 1612-03/Reok, Pratu Firmansyah, hadir dalam kegiatan musyawarah di Desa Lante untuk membahas pengukuran lahan yang akan digunakan untuk pembangunan Sekolah Dasar Katolik (SDK) Lante. Musyawarah ini diadakan guna memastikan proses pengukuran lahan berjalan sesuai kesepakatan dan melibatkan berbagai pihak terkait di desa.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Kepala Desa Lante, Sekretaris Desa (Sekdes) Lante, Kepala Sekolah SDK Lante, perangkat desa, ketua adat, serta tokoh masyarakat Desa Lante. Rapat ini bertujuan untuk menyatukan pandangan dan mendukung realisasi pembangunan sarana pendidikan demi kemajuan generasi muda di desa tersebut.


Babinsa Desa Lante, Pratu Firmansyah, menyatakan, "Kehadiran kami di sini untuk memastikan bahwa proses pengukuran lahan berjalan lancar dan sesuai harapan masyarakat. Pembangunan fasilitas pendidikan ini sangat penting demi masa depan anak-anak Desa Lante dan kami siap memberikan dukungan penuh."


Musyawarah berjalan lancar dan menghasilkan kesepakatan yang memperkuat komitmen seluruh pihak terhadap pembangunan SDK Lante sebagai sarana pendidikan yang dapat dimanfaatkan oleh generasi penerus Desa Lante.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Ad Placement

Ad Placement