Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa dan Karang Taruna Wawonduru Ajak Warga Jaga Ketertiban

Babinsa dan Karang Taruna Wawonduru Ajak Warga Jaga Ketertiban

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Selasa (28/10/2025)
Babinsa Koramil 1614-01/Dompu, Sertu Anwar, bersama karang taruna Desa Wawonduru melaksanakan kegiatan ronda malam dan silaturahmi dengan warga di Dusun Ratobaka. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan lingkungan serta mempererat hubungan antara aparat teritorial dan masyarakat.

Dalam kesempatan itu, Sertu Anwar menyampaikan kepada warga pentingnya mengawasi anak-anak dan remaja agar tidak terlibat dalam perilaku negatif seperti penggunaan knalpot racing dan balap liar yang dapat mengganggu ketertiban dan kenyamanan warga.

Ia menekankan agar masyarakat selalu menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, serta berperan aktif dalam menciptakan suasana desa yang aman dan kondusif. Babinsa juga mengajak warga untuk saling mengingatkan dan menjaga kerukunan antarwarga.

Menurut Sertu Anwar, kegiatan ronda malam bukan hanya untuk keamanan, tetapi juga sebagai waktu berkumpul dan berdiskusi dengan warga mengenai permasalahan sosial yang terjadi di lingkungan masing-masing. “Kita ingin anak-anak tumbuh dengan aman dan warga merasa nyaman di lingkungannya,” ujarnya.

Kegiatan ronda malam tersebut berjalan aman, lancar, dan penuh keakraban. Warga menyambut baik kehadiran Babinsa dan berharap kegiatan serupa dapat rutin dilakukan untuk memperkuat keamanan dan persaudaraan di Desa Wawonduru.

(Pendim 1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kepemimpinan Dansatgas TMMD 125 Berbuah Nyata, Jalan Usaha Tani Tersambung

    Kepemimpinan Dansatgas TMMD 125 Berbuah Nyata, Jalan Usaha Tani Tersambung

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Kamis (7/8/2025) – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1616/Gianyar terus menunjukkan komitmennya dalam membangun wilayah pedesaan. Memasuki H+15 pelaksanaan, progres pembangunan Jalan Usaha Tani yang menghubungkan Banjar Penida dan Banjar Lantangidung, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, semakin mendekati rampung. Jalan ini menjadi akses vital bagi para petani, menghubungkan […]

  • Patroli Malam Koramil 1628-01/Taliwang, Wujud Kehadiran TNI di Tengah Masyarakat

    Patroli Malam Koramil 1628-01/Taliwang, Wujud Kehadiran TNI di Tengah Masyarakat

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), personel Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaan. Pada hari Jumat, (26/12/2025), pukul 21.00 WITA, anggota piket Koramil 1628-01/Taliwang atas nama Serda A. Rahman melaksanakan patroli di seputaran wilayah Koramil 1628-01/Taliwang. Kegiatan patroli tersebut dilakukan sebagai langkah preventif untuk menciptakan situasi […]

  • Program Teritorial 2025 Resmi Dimulai, Kodim 1614/Dompu Tekankan Profesionalisme Babinsa

    Program Teritorial 2025 Resmi Dimulai, Kodim 1614/Dompu Tekankan Profesionalisme Babinsa

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Dompu,NTB – Kodim 1614/ Dompu, Program Bidang Teritorial Tahun Anggaran 2025 resmi digelar di Aula Kodim 1614/Dompu, Rabu (26/11/2025). Kegiatan yang berlangsung  dan diikuti sekitar 70 personel jajaran Kodim. Pelaksanaan kegiatan dipimpin langsung oleh Kepala Staf Kodim 1614/Dompu, Mayor Inf I Wayan Sulendra, S.H., M.H. Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1614/Dompu Letkol Czi Janu Hendarto, […]

  • Koramil 1627-02/Pantai Baru Salurkan Beras Murah SPHP Lewat Gerakan Pangan Murah

    Koramil 1627-02/Pantai Baru Salurkan Beras Murah SPHP Lewat Gerakan Pangan Murah

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam upaya menjaga stabilitas harga pangan dan membantu masyarakat memperoleh beras dengan harga terjangkau, Koramil 1627-02/Pantai Baru melaksanakan kegiatan penjualan beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) melalui program Gerakan Pangan Murah (GPM). Kegiatan ini digelar selama dua hari, yakni Rabu (27/8/2025) dan Kamis (28/8/2025) di sejumlah desa dan kelurahan di Kecamatan […]

  • Polsek Nusa Penida Bersinergi Amankan Upacara Adat Pemelastian di Pantai Bodong.

    Polsek Nusa Penida Bersinergi Amankan Upacara Adat Pemelastian di Pantai Bodong.

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Personel Polsek Nusa Penida dari Unit Samapta bersama Bhabinkamtibmas Desa Ped Aipda I Kadek Suarmada bersinergi dengan Pecalang Pura dalam melaksanakan kegiatan atensi pengamanan upacara adat keagamaan Pemelastian yang digelar oleh warga masyarakat di Pantai Bodong, Banjar Bodong, Dusun Pendem, Desa Ped, Nusa Penida, Klungkung, (25/10). Kegiatan Pemelastian ini merupakan rangkaian awal […]

  • Jaga Keamanan Wilayah, Babinsa Lewoleba Kawal Aktivitas di Pelabuhan PELNI

    Jaga Keamanan Wilayah, Babinsa Lewoleba Kawal Aktivitas di Pelabuhan PELNI

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Lembata — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaan, Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba Kopda Beni Soares dan Praka Ramadhan M, melaksanakan kegiatan Pengamanan dan Pemantauan Fasilitas Umum (PAM Fasum) di Pelabuhan PELNI Lewoleba, Selasa (21/10/2025). Kegiatan pengamanan dipimpin oleh Kopda Beni Soares dan Praka Ramadhan M, yang turut memantau situasi pelabuhan sehubungan dengan kedatangan KM […]

expand_less