Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kolaborasi Babinsa dan Poktan Gotong Royong Dukung Produktivitas Pertanian

Kolaborasi Babinsa dan Poktan Gotong Royong Dukung Produktivitas Pertanian

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

ALOR — Desa Waisika, 27 Oktober 2025 – Babinsa Desa Tarmana, Kecamatan Alor Timur Laut, Kabupaten Alor, Sertu Musa Bagaisar melaksanakan kegiatan gotong royong bersama masyarakat setempat. Kegiatan yang berlangsung di lahan sawah milik Bapak Andreas ini difokuskan pada pembersihan dan penyiapan lahan pertanian.

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya Babinsa untuk mendukung ketahanan pangan di wilayah binaannya. Dengan metode bakti dan sosialisasi, Babinsa turut memberikan semangat dan motivasi kepada petani agar terus meningkatkan produktivitas pertanian serta menjaga kemandirian pangan di tingkat desa.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, pemilik lahan Bapak Andreas yang juga merupakan anggota kelompok tani (Poktan) Gotong Royong. Melalui kegiatan bersama ini, diharapkan terjalin kebersamaan dan kepedulian antarwarga dalam mengelola lahan pertanian secara optimal.

Adapun luas lahan yang dibersihkan mencapai 25 x 50 meter dengan tingkat realisasi 100 persen. Pekerjaan dilakukan dengan cara bergotong royong sehingga seluruh lahan berhasil diolah dan siap untuk ditanami padi. Kegiatan berjalan dengan tertib, aman, dan lancar tanpa kendala berarti.

Sertu Musa Bagaisar menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini akan terus dilakukan secara berkelanjutan sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat, khususnya dalam mendukung sektor pertanian. “Kami Babinsa akan selalu hadir membantu masyarakat agar lahan pertanian dapat dikelola secara maksimal demi kesejahteraan bersama,” ujarnya.

(Pendim1622/Alor)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI-Polri dan Masyarakat, Unjuk Rasa di Kota Bima Berakhir Damai dan Lancar

    Sinergi TNI-Polri dan Masyarakat, Unjuk Rasa di Kota Bima Berakhir Damai dan Lancar

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Kota Bima_ Rabu, 3 September 2025, massa aksi dari Aliansi Mahasiswa dan Rakyat Bima melaksanakan unjuk rasa di Kantor DPRD Kota Bima. Aksi tersebut dilakukan untuk menyampaikan berbagai tuntutan terkait permasalahan sosial, politik, dan ekonomi yang sedang melanda masyarakat. Koordinator lapangan (Korlap) aksi, Afdhol, bersama humas Fariasyah, memimpin jalannya demonstrasi yang berlangsung tertib. Mereka menyuarakan […]

  • Kodim 1607/Sumbawa dan Polres Sumbawa Gelar Patroli Gabungan Jelang Natal dan Tahun Baru

    Kodim 1607/Sumbawa dan Polres Sumbawa Gelar Patroli Gabungan Jelang Natal dan Tahun Baru

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Kodim 1607/Sumbawa bersama Polres Sumbawa melaksanakan patroli gabungan di wilayah Kabupaten Sumbawa, Rabu (24/12/2025). Patroli dilakukan secara menyeluruh dengan menyasar sejumlah titik keramaian, jalur utama, pusat perbelanjaan, tempat ibadah, serta lokasi yang dinilai berpotensi menimbulkan gangguan […]

  • Komsos Hanpangan, Babinsa Perkuat Sinergi dengan Petani Desa Harona Kalla

    Komsos Hanpangan, Babinsa Perkuat Sinergi dengan Petani Desa Harona Kalla

    • calendar_month Senin, 12 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Sertu Arifudin selaku Babinsa Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) ketahanan pangan (Hanpangan) bersama warga yang sedang menyiapkan lahan sawah untuk persiapan tanam padi di Desa Harona Kalla, Kecamatan Laboya Barat, Kabupaten Sumba Barat, Minggu (11/01/2026). Kegiatan Komsos tersebut dilakukan sebagai bentuk […]

  • Kekompakan Aparat dan Relawan Warnai Pengamanan Pernikahan Masyarakat Jembrana

    Kekompakan Aparat dan Relawan Warnai Pengamanan Pernikahan Masyarakat Jembrana

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Jembrana – Komitmen menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat ditunjukkan secara nyata oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Blimbingsari, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, melalui pengamanan ketat sebuah acara sakral pada Sabtu, 8 November 2025. Babinsa Desa Blimbingsari, Serka Kd Wirawanta, bersinergi dengan Bhabinkamtibmas, Aiptu Wyn Suda, serta Relawan Gereja, bahu-membahu mengamankan jalannya Kegiatan Pemberkatan Pernikahan di Gereja […]

  • Patroli Gabungan TNI dan Aparat Kelurahan Kampung Baru Wujudkan Wilayah Kondusif

    Patroli Gabungan TNI dan Aparat Kelurahan Kampung Baru Wujudkan Wilayah Kondusif

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah, anggota Kodim 1613/Sumba Barat bersama aparat Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, melaksanakan patroli siskamling di sekeliling wilayah Kampung Baru, pada Selasa malam (14/10/2025).   Kegiatan patroli ini dilakukan secara rutin sebagai bentuk kepedulian TNI bersama aparat kelurahan dalam menciptakan […]

  • Pengukuran Batas Tanah di Dusun Wawo, Babinsa Tekankan Kerja Sama dan Toleransi Warga

    Pengukuran Batas Tanah di Dusun Wawo, Babinsa Tekankan Kerja Sama dan Toleransi Warga

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Sabtu, 25 Oktober 2025, Pukul 08.30 Wita Babinsa Desa Cempi Jaya, Serma Ridwan, hadir dan menyaksikan kegiatan pengukuran batas halaman rumah warga di Dusun Wawo, Desa Cempi Jaya. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kepemilikan tanah dan halaman rumah tertata dengan rapi serta menghindari potensi sengketa antarwarga. Selain itu, Serma Ridwan memberikan arahan […]

expand_less