Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Perkuat Karakter Pelajar, Babinsa Desa Beru Hadiri Penyuluhan Bahaya Narkoba Tahun 2025

Perkuat Karakter Pelajar, Babinsa Desa Beru Hadiri Penyuluhan Bahaya Narkoba Tahun 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB, Sebagai ujung tombak TNI AD di wilayah binaannya, Babinsa Desa Beru Koramil 1628-05/Jereweh, Sertu Ismail, terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga generasi muda dari ancaman bahaya narkoba. Senin (27/10/2025), Babinsa aktif mendampingi kegiatan Penyuluhan dan Sosialisasi Bahaya Penyalahgunaan Narkoba Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Badan Narkotika Nasional Kabupaten Sumbawa Barat (BNN KSB) di Aula Kantor Desa Beru, Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat.

Kegiatan yang dihadiri sekitar 25 siswa-siswi SMAN 1 Jereweh, perangkat desa, dan warga masyarakat ini bertujuan memberikan pemahaman mendalam tentang bahaya narkoba serta mengajak generasi muda untuk hidup sehat tanpa penyalahgunaan zat terlarang.

Dalam kesempatan tersebut, Sertu Ismail menegaskan pentingnya peran Babinsa bukan hanya menjaga keamanan wilayah, tetapi juga berperan aktif dalam pembinaan moral dan karakter masyarakat, terutama generasi muda.

Selain mendampingi jalannya kegiatan, Babinsa juga berinteraksi langsung dengan para pelajar, memberikan motivasi dan semangat agar mereka mampu menolak pengaruh negatif di lingkungan sekolah maupun masyarakat.

Kegiatan yang dibuka dengan doa dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya tersebut berlangsung tertib dan penuh antusiasme. Di akhir kegiatan, seluruh peserta melaksanakan deklarasi anti narkoba dan sesi foto bersama sebagai simbol komitmen bersama melawan penyalahgunaan narkotika.

Melalui sinergi antara TNI, pemerintah desa, BNN, dan masyarakat, diharapkan kesadaran akan bahaya narkoba semakin meningkat dan Desa Beru menjadi salah satu wilayah yang bebas dari ancaman narkotika.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres BandaraNgurah Rai Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025

    Polres BandaraNgurah Rai Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Badung – Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai menggelar upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025 pada Rabu (1/10/2025), bertempat di halaman Mako Polres. Upacara dipimpin oleh Wakapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai Kompol I Nengah Sudiarta, S.Sos. selaku inspektur upacara. Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2025 kali ini mengambil tema “Pancasila Perekat […]

  • Dipimpin Dan SSK, Warga dan Babinsa Kompak Bangun Jalan Usaha Tani di Batuan Gianyar

    Dipimpin Dan SSK, Warga dan Babinsa Kompak Bangun Jalan Usaha Tani di Batuan Gianyar

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Senin (4/8/2025) Semangat kebersamaan antara TNI dan rakyat kembali tercermin dalam kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 yang berlangsung di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Pembangunan Jalan Usaha Tani yang menghubungkan Banjar Penida dan Banjar Lantangidung kini sudah memasuki hari ke-12 dan mendapat dukungan penuh dari masyarakat setempat. Babinsa Desa […]

  • Karya Bakti Babinsa Ende Pererat Kemanunggalan TNI-Rakyat di Desa Tenda

    Karya Bakti Babinsa Ende Pererat Kemanunggalan TNI-Rakyat di Desa Tenda

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Ende, — Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Hilarius Lela, melaksanakan kegiatan karya bakti bersama masyarakat Desa Tenda, Kecamatan Wolojita, Kabupaten Ende. Kegiatan tersebut dilakukan pada pukul 08.00 Wita dengan membantu pemasangan keramik pada kubur Almarhumah Ibu Teresia Asi.20 Agustus 2025. Kegiatan yang berlangsung hingga pukul 09.00 Wita ini berjalan lancar dan aman, dengan cuaca cerah mendukung […]

  • Dukung Kemajuan Dunia Pendidikan, Danramil Gianyar Bersama Forkopimcam Hadiri MPLS

    Dukung Kemajuan Dunia Pendidikan, Danramil Gianyar Bersama Forkopimcam Hadiri MPLS

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Gianyar – Tulikup, Senin (21/7/2025) Dalam rangka mendukung dunia pendidikan, Danramil 1616-01/Gianyar, Lettu Inf Bambang Sutikno, didampingi Babinsa Desa Tulikup, Sertu Wayan Suprapta, bersama Bhabinkamtibmas Desa Tulikup, Aiptu Wayan Astawa, menghadiri kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang dilaksanakan di SD Negeri 3 Tulikup, Kecamatan Gianyar. Kegiatan MPLS ini dibuka secara resmi oleh Ibu Bupati […]

  • Patroli Malam Polsek Baturiti Amankan Sejumlah Titik Rawan di Wilayah Hukum Baturiti

    Patroli Malam Polsek Baturiti Amankan Sejumlah Titik Rawan di Wilayah Hukum Baturiti

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

      Polres Tabanan – Polsek Baturiti melaksanakan kegiatan patroli malam pada Rabu, 14 Januari 2026 mulai pukul 20.30 Wita hingga selesai dengan melibatkan dua personel menggunakan satu unit kendaraan roda empat, dipimpin oleh Pawas AKP I Ketut Darmawan. Patroli ini menyasar beat selatan wilayah hukum Baturiti, area depan dan seputaran Masjid Morobitin Baturiti, lokasi yang […]

  • Hadir di Tengah Warga, TNI Mollo Utara Lakukan Penertiban dan Himbauan Kamtibmas

    Hadir di Tengah Warga, TNI Mollo Utara Lakukan Penertiban dan Himbauan Kamtibmas

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Mollo Utara — Personel Koramil 1621-03/Mollo Utara melakukan kegiatan penertiban dan himbauan kepada masyarakat yang sedang beraktivitas di seputaran Pasar Kapan, Kecamatan Mollo Utara, Senin (17/11/2025). Kegiatan berlangsung sejak pukul 09.30 WITA hingga selesai. Dua personel yang bertugas, Sertu Nahason Baitanu dan Kopda Caitano S. Maya, melaksanakan pengecekan situasi sekitar pasar sekaligus memberikan imbauan kepada warga agar tetap […]

expand_less