Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kapolres Karangasem Dorong Jajaran Raih Predikat WBK dalam Zona Integritas 2025

Kapolres Karangasem Dorong Jajaran Raih Predikat WBK dalam Zona Integritas 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
  • visibility 14
  • comment 0 komentar

KARANGASEM – Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba menegaskan pentingnya meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dalam program Zona Integritas Tahun 2025. Pernyataan tersebut disampaikan saat memimpin Analisa dan Evaluasi (Anev) Kamtibmas Mingguan di Mapolres Karangasem, Senin (27/10/2025).

“Saat ini kita sedang berkompetisi meraih WBK dalam Zona Integritas Tahun 2025,” tegas AKBP Joseph Edward Purba di hadapan para Pejabat Utama (PJU) Polres Karangasem dan seluruh Kapolsek jajaran Polres Karangasem.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menekankan pentingnya komitmen seluruh anggota dalam mewujudkan reformasi birokrasi dan pelayanan publik yang bersih dari praktik korupsi. Program Zona Integritas merupakan salah satu upaya Polri dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan membangun kepercayaan masyarakat.

Anev Kamtibmas yang digelar secara rutin ini juga membahas berbagai isu keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Karangasem serta evaluasi kinerja jajaran Polres dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya.

Pertemuan ini dihadiri oleh seluruh Pejabat Utama Polres Karangasem dan Kapolsek se-Kabupaten Karangasem sebagai bentuk koordinasi dan konsolidasi dalam upaya mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Karangasem.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kebersamaan Babinsa dan Warga Warnai Ronda Malam di Tambora

    Kebersamaan Babinsa dan Warga Warnai Ronda Malam di Tambora

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Pekat, NTB – Babinsa Desa Tambora, Koramil 1614-05/Pekat, Serda Maman melaksanakan kegiatan ronda malam bersama warga binaan pada Jumat malam, 26 Desember 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Dusun Garuda sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa melakukan kontrol sekaligus pendampingan terhadap warga yang sedang melaksanakan ronda malam. Suasana kebersamaan terlihat saat […]

  • Pererat Kemanunggalan, Babinsa Wolowaru Komsos dan Pamwil di Tengah Sawah

    Pererat Kemanunggalan, Babinsa Wolowaru Komsos dan Pamwil di Tengah Sawah

    • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mendukung ketahanan pangan di wilayah, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Muksin, melaksanakan kegiatan bersama masyarakat berupa pembersihan hama bekicot di lahan persawahan milik warga di Desa Lisedetu, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende. Kegiatan yang dimulai pukul 10.30 WITA tersebut merupakan bagian dari upaya TNI AD melalui satuan kewilayahan (Satkowil) untuk membantu masyarakat mengatasi kesulitan, […]

  • Polairud Polres Tabanan Intensifkan Patroli Pesisir Jaga Keamanan dan Wisatawan di Pantai Kedungu

    Polairud Polres Tabanan Intensifkan Patroli Pesisir Jaga Keamanan dan Wisatawan di Pantai Kedungu

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Satuan Polairud Polres Tabanan kembali melaksanakan kegiatan patroli pesisir di kawasan Pantai Kedungu, Selasa (04/11/2025) pagi. Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WITA ini dipimpin langsung oleh Kasat Polairud Polres Tabanan, AKP I Putu Sartika, S.H., M.H., dengan menurunkan dua personel, yakni Aipda I Made Sukerta dan Bripka […]

  • Bhabinkamtibmas Singakerta Sosialisasikan Layanan Polisi Call Center 110 kepada Warga

    Bhabinkamtibmas Singakerta Sosialisasikan Layanan Polisi Call Center 110 kepada Warga

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Gianyar – Polsek Ubud, Dalam upaya meningkatkan pelayanan publik dan mempererat kemitraan dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Singakerta Polsek Ubud Aiptu I Made Widastra melaksanakan kegiatan sosialisasi Layanan Polisi Call Center 110 di Banjar Dangin Labak, Desa Singakerta, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Sabtu (15/11/2025) sekira pukul 11.30 wita. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai […]

  • Evakuasi Cepat Babinsa dan PT BSM Selamatkan Nyawa Korban Jatuh di Jurang

    Evakuasi Cepat Babinsa dan PT BSM Selamatkan Nyawa Korban Jatuh di Jurang

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Pada Minggu, 24 Agustus 2025, Serka Bambang Babinsa Desa Lambu bersama Serda Aladin Babinsa Desa Parangina Koramil 1608-03/Sape membantu evakuasi korban yang jatuh di Jurang So Mangge Longko, Desa Lambu, Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima. Korban bernama Hurman, pria berusia 25 tahun dan pegawai koperasi, terjatuh ke jurang sedalam sekitar 10 meter saat sedang berfoto selfie […]

  • Babinsa Tegaskan Komitmen TNI dalam Mendukung Generasi Sehat Melalui Posyandu Desa Sidan

    Babinsa Tegaskan Komitmen TNI dalam Mendukung Generasi Sehat Melalui Posyandu Desa Sidan

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Gianyar – Sidan, Sabtu (4/10/2025) Babinsa Desa Sidan Koramil 1616-01/Gianyar, Serka I Wayan Mardika melaksanakan pendampingan dan pemantauan kegiatan Posyandu Siklus Hidup di Banjar Jagaperang, Desa Sidan, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Kegiatan yang berlangsung di Balai Banjar Jagaperang ini dihadiri oleh petugas kesehatan, kader Posyandu, serta warga setempat yang membawa balitanya untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Kegiatan Posyandu […]

expand_less