Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Bersama Warga Bahas Arah Pembangunan Desa Meraran Tahun 2026

Babinsa Bersama Warga Bahas Arah Pembangunan Desa Meraran Tahun 2026

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka mendukung kelancaran penyusunan rencana kerja pemerintah desa, Babinsa Desa Meraran, Sertu Syafrudin, anggota Koramil 1628-03/Seteluk, turut menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (MusDes) yang membahas penggunaan anggaran tahun 2026. Kegiatan berlangsung di Aula Kantor Desa Meraran, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Senin (27/10/2025) pukul 09.00 Wita.

Musyawarah Desa tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Meraran H. Abdu Kadir, Sekdes Jauhar, S.Pd, Ketua dan Anggota BPD, Ketua Karang Taruna, Bhabinkamtibmas, tim pendamping desa, bidan desa, staf desa, para kadus, kader posyandu, serta tokoh agama, tokoh adat, dan tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Meraran menekankan pentingnya perencanaan yang matang dalam penggunaan anggaran agar program pembangunan desa dapat tepat sasaran dan berdampak langsung bagi kesejahteraan masyarakat.

Babinsa Sertu Syafrudin dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa TNI selalu siap mendukung pemerintah desa dalam setiap proses pembangunan dan pemberdayaan masyarakat. Kehadiran Babinsa di tengah kegiatan MusDes menjadi bentuk nyata sinergi antara aparat kewilayahan dan pemerintah desa untuk memastikan seluruh program berjalan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

“Musyawarah Desa merupakan wadah penting untuk menampung aspirasi masyarakat sekaligus memperkuat kolaborasi antara pemerintah desa dan seluruh elemen masyarakat. Kami dari Koramil siap mendukung demi terciptanya desa yang maju dan mandiri,” ujar Sertu Syafrudin.

Kegiatan yang diakhiri dengan doa bersama pada pukul 10.45 Wita tersebut berjalan dengan tertib, aman, dan lancar. Melalui MusDes ini, diharapkan perencanaan pembangunan tahun 2026 dapat tersusun dengan baik dan mampu menjawab kebutuhan masyarakat Desa Meraran.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Nangapanda Tingkatkan Keamanan dan Kemanunggalan TNI-Rakyat melalui Komsos dan Pamwil

    Babinsa Nangapanda Tingkatkan Keamanan dan Kemanunggalan TNI-Rakyat melalui Komsos dan Pamwil

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Mbobhenga dan Desa Tendambepa, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, Jumat (21/11/2025).   Kegiatan dimulai pukul 08.00 WITA dan berlangsung hingga selesai dengan kondisi tertib, aman, dan lancar. Babinsa melakukan monitoring lahan Koperasi Merah Putih, sekaligus berinteraksi dengan masyarakat untuk mendukung keamanan […]

  • Patroli Siskamling Berikan Edukasi Humanis Cegah Penyalahgunaan Narkoba dan Miras

    Patroli Siskamling Berikan Edukasi Humanis Cegah Penyalahgunaan Narkoba dan Miras

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Sabtu malam, 13 Desember 2025, Koramil 1608-01/Rasanae bersama anggota PPM menggelar kegiatan Patroli Siskamling Skala Besar di wilayah Kota Bima. Bertempat di Mako Koramil, apel pengecekan dipimpin oleh Serma Samsurijal, dengan melibatkan sembilan personil siap bertugas menegakkan ketertiban di tiga kelurahan sasaran: Dara, Tanjung, dan Melayu. Dalam arahannya, Serma Samsurijal mengajak seluruh […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Wolowaru Tingkatkan Keamanan Desa Nakambara

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Wolowaru Tingkatkan Keamanan Desa Nakambara

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Praka Jusman, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Nakambara, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende, pada Senin (13/10) mulai pukul 09.30 WITA hingga selesai. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau dan memastikan situasi keamanan wilayah tetap kondusif, serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat desa. Dalam pelaksanaannya, Babinsa aktif […]

  • Dandim Klungkung Sampaikan Duka Cita Saat melayat Di Rumah Duka   Almarhum Wayan Suje

    Dandim Klungkung Sampaikan Duka Cita Saat melayat Di Rumah Duka Almarhum Wayan Suje

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sebagai wujud perhatian dan kepedulian, Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han didampingi Kasdim dan Danramil Klungkung beserta Babinsa Akah melaksanakan melayat ke rumah duka almarhum I Wayan Suje di Banjar Gede, Desa Akah, Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung, Selasa ( 12/08/25 ). Almarhum I Wayan Suje meninggal diusia 68 tahun karena sakit. […]

  • Cegah Aksi Negatif Pemuda, Babinsa Ingatkan Warga Pentingnya Menjaga Emosi dan Keamanan Lingkungan

    Cegah Aksi Negatif Pemuda, Babinsa Ingatkan Warga Pentingnya Menjaga Emosi dan Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Bima, Sape, 19 Oktober 2025 — Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Babinsa Desa Sangia, Sertu Saifullah, bersama satu orang anggota Koramil 1608-03/Sape melaksanakan kegiatan Patroli Siskamling pada Minggu (19/10/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi wilayah serta mengantisipasi perkembangan potensi gangguan keamanan di Kecamatan Sape dan Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima. Dalam kegiatan […]

  • Warga terima bantuan bedah rumah, Babinsa Desa Ban turut bantu pengerjaan pondasi.

    Warga terima bantuan bedah rumah, Babinsa Desa Ban turut bantu pengerjaan pondasi.

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Ban Koramil 1623-08/Kubu Serda Gede Irawan Sudarsana melaksanakan gotong royong pemasangan pondasi bantuan bedah rumah dari yayasan Relawan Bali untuk warga kurang mampu, di Dusun Pengalusan Desa Ban Kecamatan Kubu Kabupaten Karangasem, pada Rabu (08/10/25). Warga Desa Ban penerima bantuan bedah rumah atas nama bapak I Ketut Dukut, bantuan rumah yang […]

expand_less