Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kehadiran Babinsa di Tengah Masyarakat Roga Disambut Antusias

Kehadiran Babinsa di Tengah Masyarakat Roga Disambut Antusias

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Ende, Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat dan menjaga stabilitas keamanan di wilayah binaan, Babinsa Desa Roga, Sertu Bastian Dala dari Koramil 1602-01/Ende, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) yang berlangsung di Desa Roga, Kecamatan Ndona Timur, pada Kamis (23/10/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 09.21 WITA tersebut diawali dengan pelaksanaan puldata (pengumpulan data teritorial) di Kantor Desa Roga bersama aparat pemerintahan desa. Selain melakukan pendataan, Babinsa juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga kesehatan dan waspada terhadap perubahan cuaca yang tidak menentu.

Dalam kesempatan tersebut, Sertu Bastian Dala mengajak masyarakat, khususnya para pemuda, untuk terus meningkatkan semangat gotong royong dan kerja sama dalam berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan. Hal ini dilakukan guna mempererat kebersamaan serta menumbuhkan rasa kepedulian terhadap lingkungan.

“Melalui kegiatan Komsos ini, kami berupaya hadir di tengah-tengah masyarakat untuk mendengarkan langsung aspirasi dan keluhan warga. Dengan begitu, koordinasi antara TNI dan aparat pemerintahan desa dapat berjalan dengan baik,” ujar Sertu Bastian Dala.

Selain berdialog, Babinsa juga menampung berbagai permasalahan yang disampaikan masyarakat untuk selanjutnya dikomunikasikan dengan pemerintah setempat demi mencari solusi terbaik secara bersama.

Kegiatan Komsos dan Pamwil tersebut berlangsung aman, tertib, dan lancar, serta mendapat sambutan positif dari masyarakat Desa Roga yang merasa senang dan terbantu atas kehadiran Babinsa di wilayah mereka.

“Masyarakat sangat antusias dengan kehadiran Babinsa yang selalu aktif memberikan motivasi dan dukungan dalam setiap kegiatan di desa,” ungkap salah satu aparat Desa Roga.

Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat semakin kuat, dan tercipta situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kecamatan Ndona Timur.

(PENDIM 1602/ENDE)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Free Medical Care Satgas Yonif 743/PSY Dukung Kesehatan Masyarakat Papua

    Free Medical Care Satgas Yonif 743/PSY Dukung Kesehatan Masyarakat Papua

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Senyum dan rasa syukur terpancar dari wajah masyarakat Kampung Wuyuneri saat prajurit Satgas Yonif 743/PSY Pos Wuyuneri hadir memberikan pelayanan kesehatan gratis, Selasa (13/01/2026). Pelayanan Free Medical Care dilaksanakan dengan menyambangi warga satu per satu, memberikan pemeriksaan kesehatan, obat-obatan, serta edukasi hidup bersih sebagai langkah pencegahan penyakit di wilayah pegunungan. Danpos Wuyuneri Letda Inf Fariz Tamonob menyampaikan […]

  • Kodim 1614/Dompu Kawal Patroli Gabungan Cegah Illegal Logging di Jalur Karyasari

    Kodim 1614/Dompu Kawal Patroli Gabungan Cegah Illegal Logging di Jalur Karyasari

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Aparat gabungan yang terdiri dari personel TNI, Polri, dan Balai Taman Nasional Tambora melaksanakan kegiatan Smart Patrol di jalur rawan tindak pidana kehutanan (Tipihut), tepatnya di Jalur Karyasari, Desa Sori Tatanga, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu, Jumat 22 Agustus 2025. Kegiatan patroli lapangan ini merupakan bagian dari program rutin hari ke-80, dipimpin langsung […]

  • Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Ajak Warga Desa Teba Timur Jaga Kebersamaan dan Kamtibmas

    Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Ajak Warga Desa Teba Timur Jaga Kebersamaan dan Kamtibmas

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Minggu 02 November 2025, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Sertu Wilfridus Molo, melaksanakan kegiatan Anjangsana di rumah warga binaannya, Bapak Fabianus Kaesnube, yang berlokasi di Desa Teba Timur, Kecamatan Biboki Tanpah, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan yang berlangsung dalam suasana penuh keakraban tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Babinsa dan Masyarakat, sekaligus sebagai sarana […]

  • Hujan Deras Sebabkan Sekolah Terendam Lumpur, Serma Baharuddin Sigap Bersihkan

    Hujan Deras Sebabkan Sekolah Terendam Lumpur, Serma Baharuddin Sigap Bersihkan

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Bima, 08 Januari 2026 – Babinsa Desa Nggembe Kecamatan Bolo Kabupaten Bima, Serma Baharuddin, melaksanakan monitoring dan penanganan pasca terjadinya banjir lumpur yang merendam area SDN Inpres Jala di Dusun Jala, Desa Nggembe. Banjir yang terjadi akibat hujan deras mengguyur Kecamatan Bolo pada hari Rabu siang mengakibatkan aliran air meluap dan menggenangi sekolah yang menyebabkan […]

  • Polres Tabanan Gelar Sosialisasi DIPA T.A. 2026 dan Penandatanganan Pakta Integritas, Wujudkan Pengelolaan Anggaran yang Transparan dan Akuntabel

    Polres Tabanan Gelar Sosialisasi DIPA T.A. 2026 dan Penandatanganan Pakta Integritas, Wujudkan Pengelolaan Anggaran yang Transparan dan Akuntabel

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Polres Tabanan melaksanakan kegiatan Sosialisasi DIPA T.A. 2026 dan Penandatanganan Pakta Integritas pada Rabu, 31 Desember 2025, pukul 10.15 Wita hingga 11.09 Wita, bertempat di Aula Wisnu Hartono Polres Tabanan. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., Waka Polres Tabanan […]

  • MPLS di SMA N 2 Mengwi, SiHumas Polres Badung Beri Edukasi Bahaya Judi Online dan Kenakalan Remaja

    MPLS di SMA N 2 Mengwi, SiHumas Polres Badung Beri Edukasi Bahaya Judi Online dan Kenakalan Remaja

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Mangupura – Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMA Negeri 2 Mengwi yang berlokasi Jalan Sahadewa I, Desa Munggu, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung untuk tahun ajaran 2025/2026 tidak hanya berfokus pada pengenalan lingkungan sekolah, tetapi juga memberikan pembekalan penting bagi siswa baru terkait tantangan zaman, salah satunya bahaya judi online dan kenakalan remaja. Dalam rangkaian […]

expand_less