Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dandim Gianyar Tekankan TMMD Sebagai Momentum Kemanunggalan TNI dan Rakyat

Dandim Gianyar Tekankan TMMD Sebagai Momentum Kemanunggalan TNI dan Rakyat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Rabu (23/7/2025) Komitmen TNI dan Pemerintah Daerah dalam membangun desa kembali diwujudkan melalui pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-125 Tahun Anggaran 2025. Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Yudistira, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, dan secara resmi dibuka oleh Bupati Gianyar I Made Mahayastra, S.STPar., M.AP., didampingi Komandan Kodim 1616/Gianyar Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., selaku Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TMMD.

Dalam laporannya, Letkol Kav Rizal Wijaya menegaskan kesiapan Satgas TMMD untuk melaksanakan program pembangunan yang telah dirancang sesuai kebutuhan masyarakat.

“Kami tidak hanya membangun infrastruktur, tetapi juga membangun semangat, kebersamaan, dan optimisme masyarakat. TMMD adalah momentum penguatan kemanunggalan TNI dan rakyat,” tegas Dandim.

Adapun sasaran fisik TMMD Ke-125 mencakup, Pengerjaan jalan usaha tani sepanjang 1.241 meter, Pembangunan tower reservoir, Rehabilitasi 16 unit RTLH, Rehabilitasi dan pembangunan MCK umum, Pipanisasi jaringan air bersih, dan Penanaman pohon, serta Penyaluran bantuan sembako dan dukungan gizi untuk anak stunting.

Sedangkan sasaran non-fisik meliputi penyuluhan wawasan kebangsaan, bela negara, pertanian, peternakan, kesehatan, pencegahan narkoba, edukasi stunting, serta penguatan seni budaya masyarakat.

Sementara itu Bupati Gianyar dalam sambutannya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran TNI, khususnya Kodim 1616/Gianyar, atas peran aktifnya mendukung percepatan pembangunan desa.

“TMMD adalah bentuk nyata gotong royong antara TNI dan pemerintah daerah. Saya berharap masyarakat Desa Batuan mendukung sepenuhnya agar hasil program ini membawa manfaat jangka panjang,” ucap Bupati Mahayastra.

Lebih lanjut, Danrem 163/Wirasatya Brigjen TNI Ida Idewa Agung Hadisaputra menegaskan bahwa TMMD adalah wujud pengabdian TNI kepada rakyat, sekaligus mengapresiasi kepemimpinan Dandim Gianyar.

“TMMD adalah wajah humanis TNI. Kepemimpinan Letkol Kav Rizal Wijaya sebagai Dansatgas menunjukkan bahwa TMMD bukan hanya tentang membangun fisik, tetapi juga membangun harapan dan ketahanan wilayah,” ungkap Danrem.

Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan simbolis bantuan peralatan kerja dan sembako, peninjauan UMKM serta sasaran pembangunan, dan ramah tamah bersama masyarakat di Rumah Joglo Puspa Aman.

Dengan dukungan 150 personel gabungan TNI AD, AL, AU, Polri, serta instansi pemerintah dan masyarakat, serta pembiayaan dari Mabes TNI dan APBD Gianyar, TMMD Ke-125 diharapkan menjadi titik tolak pembangunan berkelanjutan di Desa Batuan dan wilayah sekitarnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini Danrem 163/Wirasatya Brigjen TNI Ida Idewa Agung Hadisaputra, jajaran Forkopimda Gianyar, tokoh adat, tokoh masyarakat, serta tamu undangan. Kehadiran para pemangku kepentingan ini menjadi bukti nyata bahwa sinergi antara TNI dan Pemkab Gianyar adalah kunci keberhasilan pembangunan yang menyentuh lapisan masyarakat terbawah.

(Kodim 1616/Gianyar Kuat)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Aktif Awasi Program Ketahanan Pangan Pemerintah 2025

    Babinsa Kodim 1602/Ende Aktif Awasi Program Ketahanan Pangan Pemerintah 2025

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Wolowaru, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru melaksanakan tugas pengamanan dan pengawasan dalam kegiatan penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) Tahun 2025 untuk wilayah Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung pada hari Rabu, 30 Juli 2025, mulai pukul 08.06 WITA hingga 13.30 WITA. Penyaluran bantuan dimulai dari Gudang Bulog dan didistribusikan ke sejumlah desa dan kelurahan […]

  • Pemdes dan Babinsa Sekongkang Atas Kolaborasi Kawal Penyerahan Bantuan Beras dan Minyak Goreng 2025

    Pemdes dan Babinsa Sekongkang Atas Kolaborasi Kawal Penyerahan Bantuan Beras dan Minyak Goreng 2025

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Proses penyaluran bantuan beras dan minyak goreng alokasi bulan Oktober–November 2025 untuk warga Desa Sekongkang Atas, Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat, berlangsung tertib dan aman pada Selasa (25/11/2025). Kegiatan monitoring dan pengawasan dilakukan langsung oleh Babinsa Desa Sekongkang Atas, Koptu Sufyan, mulai pukul 12.30 Wita. Bantuan tersebut berasal dari Bulog dan […]

  • Tiga Lokasi Rencana Pembangunan KDKMP Di Kecamatan Dawan Di Cek Dandim Klungkung

    Tiga Lokasi Rencana Pembangunan KDKMP Di Kecamatan Dawan Di Cek Dandim Klungkung

    • calendar_month 4 jam yang lalu
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka mensukseskan program strategis pemerintah percepatan operasional Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih ( KDKMP ) di wilayah teritorialnya, berbagai upaya dan langkah terus dilakukan oleh Kodim 1610/Klungkung. Upaya dan langkah itupun nyata terlihat saat Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han terjun langsung meninjau lokasi yang akan digunakan sebagai tempat pembangunan KDKMP […]

  • Kolaborasi Mahasiswa Masyarakat Hijaukan Pesisir Kota Kupang Bersama

    Kolaborasi Mahasiswa Masyarakat Hijaukan Pesisir Kota Kupang Bersama

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG,- Babinsa Kelurahan Oesapa Barat Koramil 1604-01/Kupang, Peltu Tomi J. Kurumbatu menghadiri aksi penanaman pohon mangrove bersama mahasiswa Universitas Cendana Kupang dan masyarakat sekitar Muara Abu. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ibu Tahun 2025 dengan mengusung tema “Bersinergi Bersama dalam Berdaya dan Berkarya.”Selasa (23/12/2025). Aksi penanaman mangrove tersebut berlangsung di kawasan wisata Muara […]

  • Berikan Pelayanan Sidik Jari Personel Urident Sat Reskrim Polres Karangasem Tidak Memungut Biaya

    Berikan Pelayanan Sidik Jari Personel Urident Sat Reskrim Polres Karangasem Tidak Memungut Biaya

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Reskrim, Sebagai salah satu syarat bagi pemohon SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian) adalah dengan mengisi keterangan rumus sidik jari pemohon, hal ini sangat penting guna kelengkapan data diri pemohon SKCK yang akan dilampirkan sebagai syarat administrasi untuk tujuan tertentu seperti misalnya pendaftaran sebagai CPNS, anggota TNI/Polri, Caleg atau […]

  • Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap ketahanan pangan dan bagian dari sinergitas TNI dengan masyarakat

    Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap ketahanan pangan dan bagian dari sinergitas TNI dengan masyarakat

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Sawan, 5 Agustus 2025 — Babinsa Desa Sinabun, Sertu Adman Wanda, bersama warga dan krama Subak Dangin Umah serta Subak Menasa, melaksanakan kegiatan gotong royong memperbaiki saluran irigasi yang jebol akibat tanah amblas. Perbaikan ini menyasar saluran yang mengalami kerusakan sejak peristiwa amblasnya tanah pada bulan Februari 2025 lalu, yang hingga kini belum mendapatkan perbaikan […]

expand_less