Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polsek Abiansemal Tingkatkan Pelayanan Masyarakat Melalui Pengaturan Lalin Sore

Polsek Abiansemal Tingkatkan Pelayanan Masyarakat Melalui Pengaturan Lalin Sore

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
  • visibility 15
  • comment 0 komentar

ABIANSEMAL – Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat pengguna jalan, personel Polsek Abiansemal kembali melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas sore di sejumlah titik rawan kepadatan kendaraan, Senin sore (20/10/2025).

Kegiatan pengaturan ini dilaksanakan secara rutin setiap sore hari oleh personel yang tersebar di simpang-simpang strategis wilayah Kecamatan Abiansemal, khususnya di sekitar pasar, dan jalur utama yang menjadi pusat aktivitas masyarakat.

Kanit Samapta Polsek Abiansemal IPTU I Made Sudiana, S.H., seijin Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H., mengatakan bahwa kegiatan pengaturan lalu lintas sore merupakan bentuk pelayanan prima Polri kepada masyarakat.

“Kegiatan pengaturan lalu lintas sore ini kami lakukan untuk memastikan arus kendaraan tetap lancar, terutama pada jam-jam padat aktivitas masyarakat. Personel kami selalu hadir di lapangan untuk mengantisipasi kemacetan dan potensi kecelakaan lalu lintas,” ujar IPTU I Made Sudiana.

Lebih lanjut, pihaknya juga mengimbau kepada para pengguna jalan agar selalu berhati-hati, mematuhi rambu lalu lintas, serta mengutamakan keselamatan selama berkendara.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan rutin seperti ini, masyarakat semakin disiplin dalam berlalu lintas dan bersama-sama menjaga ketertiban di jalan,” tambahnya. (21/10)

Kegiatan pengaturan lalu lintas sore oleh Polsek Abiansemal ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menciptakan situasi Kamseltibcar Lantas (Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas) yang kondusif di wilayah hukum Polsek Abiansemal.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kebersamaan dan Tradisi Pedang Pora Warnai Resepsi Pernikahan Prajurit, Danrem 163/WSA Didampingi Dandim 1616/Gianyar

    Kebersamaan dan Tradisi Pedang Pora Warnai Resepsi Pernikahan Prajurit, Danrem 163/WSA Didampingi Dandim 1616/Gianyar

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Senin (29/12/2025) Dandim 1616/Gianyar Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., beserta Ibu mendampingi Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Ida I Dewa Agung Hadisaputra, S.H., beserta Ibu dalam rangka menghadiri undangan resepsi pernikahan putra dari Kapten Cke I Nyoman Winasta, yakni Kapten Inf I Gede Widiyantara, S.Tr.Han., dengan putri dari I Nengah Repot, […]

  • Polsek Selemadeg Salurkan 2 Ton lebih Beras SPHP Di Dua Lokasi Berbeda

    Polsek Selemadeg Salurkan 2 Ton lebih Beras SPHP Di Dua Lokasi Berbeda

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Selemadeg dipimpin Kapolsek Selemadeg Kompol I Wayan Suastika, S.H. bersama anggota bekerjasama dengan Bulog 1 Kediri Tabanan melaksanakan kegiatan Program Pendistribusian Beras SPHP dalam rangka stabilisasi harga beras di masyarakat. Selasa (02/9/2025), Siang. Kegiatan pendistribusian Beras SPHP kemasan 5 kg ke masyarakat beras SPHP seharga Rp. 57.500,-/ 5 kg jumlah beras […]

  • Kapolda Bali Keluarkan Mutasi Jabatan, Dua Pejabat Utama Polres Bandara Ngurah Rai Bergeser

    Kapolda Bali Keluarkan Mutasi Jabatan, Dua Pejabat Utama Polres Bandara Ngurah Rai Bergeser

    • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Mangupura – Dua pejabat utama Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai turut dimutasi menyusul dikeluarkannya mutasi jabatan oleh Kapolda Bali. Mutasi tersebut merupakan bagian dari dinamika organisasi Polri guna meningkatkan kinerja dan penyegaran struktur. Mutasi tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Bali Nomor: ST/2287/KEP./XII/2025 tanggal 23 Desember 2025. Dalam surat telegram tersebut, AKP I […]

  • Babinsa Desa Bengkel Aktif di Sosialisasi Pengelolaan Sampah untuk Dukung Peraturan Gubernur Bali

    Babinsa Desa Bengkel Aktif di Sosialisasi Pengelolaan Sampah untuk Dukung Peraturan Gubernur Bali

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Busungbiu,Buleleng– Serda I Nyoman Ambara, Babinsa Desa Bengkel, bersama dengan Aiptu Kt Erma S, Babinkamtibmas, menghadiri kegiatan sosialisasi pengelolaan sampah berbasis sumber yang diselenggarakan pada hari Rabu, 17 September 2025. Acara ini berlangsung di Gedung Vila IPA Pak Oles, Banjar Dinas Bengkel, Desa Bengkel, Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng, mulai pukul 13.00 WITA. Sosialisasi ini bertujuan […]

  • Dekat dengan Warga, Babinsa Koramil 1616-01 Gianyar Aktif Dukung Posyandu Balita di Banjar Mantring

    Dekat dengan Warga, Babinsa Koramil 1616-01 Gianyar Aktif Dukung Posyandu Balita di Banjar Mantring

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Gianyar – Petak Kaja, Selasa (4/11/2025) Dalam upaya mendukung program pemerintah di bidang kesehatan masyarakat, Babinsa Desa Petak Kaja Koramil 1616-01/Gianyar, Sertu I Made Mawa, melaksanakan pemantauan kegiatan Posyandu Balita yang berlangsung di Balai Banjar Mantring, Desa Petak Kaja, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar. Kegiatan Posyandu yang diselenggarakan oleh Puskesmas Pembantu Desa Petak Kaja ini dihadiri […]

  • Dukung Kegiatan Kepemudaan, Babinsa Koramil 1628 Hadiri Jambore Pramuka Ranting Brang Ene

    Dukung Kegiatan Kepemudaan, Babinsa Koramil 1628 Hadiri Jambore Pramuka Ranting Brang Ene

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628/Sumbawa Barat, Babinsa Desa Manemeng Serda Muliadi menghadiri sekaligus melaksanakan pengamanan kegiatan Upacara Pembukaan Perkemahan Jambore Pramuka Ranting Kecamatan Brang Ene yang digelar di Desa Manemeng, pada Jumat (12/09/2025) pukul 09.30 WITA. Kegiatan jambore pramuka ranting ini diikuti oleh peserta tingkat SD dan SMP sederajat se-Kecamatan Brang Ene, dengan […]

expand_less